Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Tempat Wisata Cocok untuk "Pekerja Keras Bagai Kuda"

Kompas.com - 09/10/2018, 17:05 WIB
Citra Fany Samparaya,
Wahyu Adityo Prodjo

Tim Redaksi

Sumber ABS-CBN

JAKARTA, KOMPAS.com – Liburan tentunya menjadi dambaan semua orang, baik untuk melepas penat dari rutinas padat atau sekedar menghabiskan waktu bersama keluarga.

Sekalipun untuk mereka yang kerja keras bagai kuda atau workaholic tentunya membutuhkan liburan untuk melepas penat dari pekerjaan dan deadline yang terus ada. 

Seorang workaholic yang tahu dia sangat membutuhkan liburan tetapi tidak dapat meninggalkan pekerjaan sama sekali. Sebenarnya dibeberapa tempat liburan yang menyediakan jaringan inter yang kuat, workaholic bisa tetap menikmati liburan sambil bekerja.

Seperti yang dikutip dari news.abs-cbn.com, berikut tujuh tempat wisata yang bisa Anda kunjungi.

1. Canggu Beach, Bali – Indonesia

Pantai kecil di pulau Bali ini bisa jadi tujuan wisata untuk Anda yang gila bekerja. Anda bisa menikmati makanan dan minuman sambil melihat ombak di kafe dan bar yang berada di tepi pantai.

Di sini, Anda juga bisa menemukan Dojo Bali, sebuah ruang terbuka dengan dua lantai dimana Anda bisa mengerjakan pekerjaan Anda dan bertemu dengan orang baru. WiFi kelas bisnis dan suasananya yang santai adalah jaminan bahwa Anda akan memiliki waktu yang santai dan produktif.

2. The Nest, Playa del Carmen, Meksiko

Kota resor Playa del Carmen secara luas diakui sebagai tempat yang bagus untuk bekerja. Ruang terbuka kooperatif yang nyaman seperti Nest Coworking tersedia untuk Anda, seperti WiFi sehingga Anda bisa tetap terhubung dengan pekerjaan Anda.

Ketika lelah bekerja Anda bisa menyelam untuk melihat terumbu karang atau bermain di pantai sambil menikmati es kelapa muda.

3. Chiang Mai, Thailand

Kedai Rote Yiam Beef Noodle di Chiang Mai, Thailand.KOMPAS.COM / MUHAMMAD IRZAL ADIAKURNIA Kedai Rote Yiam Beef Noodle di Chiang Mai, Thailand.
Chiang Mai, Thailand sering disebut-sebut sebagai tujuan utama di dunia untuk para pekerja yang ingin liburan. Tempat ini cocok untuk yang membutuhkan ketenangan untuk mengerjakan pekerjaan kantor dan juga suhu udara bisa membuat Anda lebih nyaman bekerja.

Anda juga bisa mengerjakan pekerjaan Anda di kedai kopi sambil menikmati segelas kopi dan makan di restoran yang terdapat di sini. Sebagian besar harga makanan dan minuman di sini bersahabat dengan kantong.

4. Siam Station, Bangkok, Thailand

Stasiun Siam Stasiun Kereta Bangkok merupakan jantung kota metropolitan, dari toko Chatuchak hingga pasar terapung yang terkenal dapat diakses dari sini. Anda bisa menginap di Been Hostel yang lokasinya dekat stasiun.

Jangan khawatir untuk jaringan internet, karena di Bangkok hal ini ada di mana-mana seperti kota-kota metropolitan di Asia. Hal ini bisa Anda gunakan untuk tetap terhubung degan pekerjaan.

Jika Anda pernah berada dalam kesulitan, komunitas ekspatriat besar Bangkok akan ada di sana untuk menjagamu.

5. Hong Kong

Bendera Hong Kong dan China terlihat dikibarkan di luar stasiun kereta West Kowloon. (AFP/Anthony Wallace) Bendera Hong Kong dan China terlihat dikibarkan di luar stasiun kereta West Kowloon. (AFP/Anthony Wallace)

Untuk Anda yang gila bekerja dan membutuhkan jaringan internet untuk pekerjaan Anda, Hong Kong bisa jadi tujuan berlibur. Internet di Hong Kong adalah salah satu yang tercepat di dunia.

Halaman:
Sumber ABS-CBN
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com