JAKARTA, KOMPAS.com – Liburan ke Garut, Jawa Barat, salah satu aktivitas yang tak boleh terlewatkan adalah datang ke pemandian air panas.
Di Garut sendiri terdapat beberapa tempat wisata pemandian air panas, mulai dari yang letaknya di Kota Garut hingga berada di kaki gunung.
Berikut ini rekomendasi tempat berendam air panas di Garut yang dihimpun KompasTravel.
Ke Kawasan Gunung Papandayan kini tak hanya untuk mendaki gunung. Saat ini wisatawan yang datang bisa menikmati pemandian air panas di sana.
Air untuk kolam renang ini, lanjut Tri, bersumber langsung dari Kawah Papandayan dengan panas yang alami antara 30 derajat Celcius lebih.
Tak lupa abadikan momen seru Anda bersama keluarga berlatarkan Gunung Papandayan yang begitu indah.
Sesampainya di sana, Anda bisa berjalan kaki mengikuti jalur yang ada hingga ujung. Nanti di sana akan ada beberapa kolam berisi air panas dengan kedalaman yang berbeda-beda.
Lokasi ini bisa juga dijadikan spot instagramable seperti menyatu dengan kawah. Namun Anda tetap harus berhati-hati karena lokasinya sangat dekat dengan kawah.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.