BANDUNG, KOMPAS.com – Pernah mendengar nama Gunung Halau Halau? Atau Koya Koya? Jika belum pernah mendengar, Anda tidak sendiri.
“Banyak orang yang tidak kenal Gunung Halau Halau atau Koya Koya dan berbagai gunung lainnya di Indonesia,” ujar Staf Eiger Adventure Service Team (EAST), Galih Donikara kepada Kompas.com di Bandung, Minggu (28/10/2018) malam.
Galih menjelaskan, Gunung Halau Halau (1.901 mdpl) berada di Kalimantan Selatan. Sedangkan Gunung Koya Koya terletak di Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Baca juga: Ekspedisi 28 Gunung, Hilang Sinyal hingga Populerkan Jalur Alternatif
Kedua gunung tersebut menjadi bagian dari Ekspedisi 28 Gunung yang dilakukan tim Eiger bersama berbagai komunitas di Indonesia, 2017 lalu.
Sebanyak 28 tim berangkat hampir bersamaan ke 28 gunung di Indonesia untuk mengibarkan bendera merah putih dan membacakan teks Sumpah Pemuda pada 28 Oktober 2017, pukul 10.00 WIB.
Baca juga: Indonesia Bisa Contoh Gunung Kinabalu untuk Shelter Pendakian Gunung
Semua dokumentasi perjalanan tersebut, baik tulisan, foto, dan video, tengah dibukukan. Rencananya, buku itu dipublish awal 2019 sekaligus akan dibedah bersama.
“Untuk foto sudah dikurasi oleh tim National Geographic dan hasilnya dipajang di Eiger, sehingga sudah bisa dinikmati. Kalau bukunya masih berbentuk dummy, tapi sudah lengkap. Awal 2019 di-publish,” tuturnya.
Ke-28 gunung yang didaki berada di lima kepulauan. Pulau Sumatera terdiri dari Gunung Kemiri, Sibuatan, Talang, Masurai, Kerinci, Dempo, Patah, dan Pesagi.
Kemudian Pulau Jawa terdiri dari Pulosari, Ciremai, Slamet, Merapi, dan Semeru. Pulau Kalimantan terdiri dari Gunung Palung, Rorekatimbu, Halau Halau, Beriun, dan Kelimutu.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.