Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingin Liburan Hemat ke Pulau Nusa Penida? Ini Tipsnya ....

Kompas.com - 13/11/2018, 15:10 WIB
Sherly Puspita,
Sri Anindiati Nursastri

Tim Redaksi

BALI, KOMPAS.com - Melihat tebing-tebing tinggi di tengah birunya laut, pantai berpasir putih yang cantik, hingga berfoto di rumah pohon dengan latar batuan karst, siapa yang tidak mau? Destinasi-destinasi wisata semacam ini dapat anda temukan di Pulau Penida.

Nusa Penida merupakan sebuah pulau yang terletak di sebelah tenggara Bali yang dipisahkan oleh Selat Badung.

Lalu berapa biaya berlibur ke Pulau Penida? Berikut tips hemat berlibur ke Nusa Penida bagi anda yang sudah berada di Bali.

1. Siapkan tiket penyebrangan

Tiket penyebrangan merupakan salah satu hal penting yang harus anda perhatikan sebelum berlibur ke Nusa Penida. Dari Bali anda dapat menyeberang ke Pulau Nusa Penida melalui Pelabuhan Sanur dengan tujuan akhir Pelabuhan Banjar Nyuh.

Di Pelabuhan Sanur sudah banyak agen fast boat yang rata-rata memtok harga Rp 75.000 sekali menyeberang.

Untuk menghindari antrean panjang dan keterbatasan tiket menyeberang, sebaiknya anda melakukan booking tiket terlebih dahulu paling tidak 2 hingga 1 hari sebelum keberangkatan.

"Sebetulnya kalau anda beruntung, tiket bisa dibeli on the spot. Tapi saya sarankan pesan tiket dulu dari pada kehabisan," ujar pemandu Media Trip Pegipegi bertajuk "Jelajahi Indonesiamu", Putu Reza, Minggu (11/11/2018).

Pantai Diamond yang terletak di Pejukutan, Nusapenida, Kabupaten Klungkung, Bali. Foto diambil pada Minggu (11/11/2018).Kompas.com/Sherly Puspita Pantai Diamond yang terletak di Pejukutan, Nusapenida, Kabupaten Klungkung, Bali. Foto diambil pada Minggu (11/11/2018).

Selain itu, anda juga harus memperhatikan jam keberangkatan fast boat.

Fast boat berangkat dari Pelabuhan Sanur pada pukul 08.15, 10.45, dan 15.00 WITA. Sedangkan dari Pelabuhan Banjar Nyuh fast boat berangkat setiap pukul 09.15, 14.15, dan 17.00 WITA.

Jadi, jangan sampai ketingan sampai ketinggalan fast boat ya!

2. Sewa kendaraan

Sesampainya di Pelabuhan Banjar Nyuh jangan kaget jika banyak warga yang akan menawarkan sewa motor atau mobil dengan sedikit memaksa.

Namun, kendaraan sewa merupakan satu-satunya tranportasi yang dapat Anda gunakan untuk berkeliling Nusa Penida.

Harga sewa motor untuk wisatawan domestik sekitar RP 75.000 untuk sehari. Sedangkan harga sewa mobil sekitar Rp 500.000. Harga ini dapat menjadi pedoman bagi Anda jika pada praktiknya warga menarik biaya sewa lebih.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com