Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jet Coaster Slide, Wahana Baru Memacu Adrenalin

Kompas.com - 17/12/2018, 09:41 WIB
Andi Hartik,
I Made Asdhiana

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Teriakan Ahmad Faisol melengking sesaat setelah ban yang ditumpanginya meluncur deras ke bawah dan membawanya naik lagi, Sabtu (15/12/2018).

Teriakan girang bercampur tegang itu hilang saat ban yang membawanya masuk ke dalam lorong terowongan.

Faisol mulai menikmati permainan itu setelah keluar dari tikungan pertama. Ban terus meluncur, berputar dan sesekali naik, memasuki lorong mengikuti lintasan Jet Coaster Slide di Hawai Water Park, Kota Malang.

"Pertama turunnya yang buat takut. Pada waktu turun dan naiknya seperti dilempar. Menegangkan. Kalau dalam kondisi stres bisa langsung hilang karena sudah teriak," kata wisatawan asal Jember itu.

Baca juga: Bersantai di Tengah Sawah Kota Malang

Jet Coaster Slide merupakan wahana baru di Hawai Water Park. Permainan yang menggunakan wahana air itu dibangun dengan ketinggian 20 meter dengan panjang lintasan mencapai 225 meter yang diklaim merupakan lintasan water park terpanjang di Asia Tenggara.

Lintasan itu berputar, dilengkapi dengan lorong di berbagai tikungan serta dilengkapi dengan lintasan menanjak yang membuat sensasi seperti dilempar.

"Jet Coaster ini lain dari pada yang lain. Juga nantinya akan menjadi ikon di lokasi wisata ini," kata Direktur Utama Hawai Water Park, Bambang Yudho Utomo.

Sejumlah wisatawan meluncur di Jer Coaster Slide Hawai Water Park, Kota Malang, Sabtu (15/12/2018).KOMPAS.com/ANDI HARTIK Sejumlah wisatawan meluncur di Jer Coaster Slide Hawai Water Park, Kota Malang, Sabtu (15/12/2018).
Sebelum meluncurkan wahana bermain Jet Coaster Slide, Hawai Water Park sudah dilengkapi dengan wahana bermain lainnya. Yakni Tsunami Kano yang membuat wisatawan merasakan dahsyatnya hempasan gelombang tsunami.

Selain itu juga ada Foam Party, Dino Adventure dan Kids Farmer.

Baca juga: Menginap di Jantung Kota Malang, Hotel Tugu nan Ikonik

Owner Hawai Water Park, Yogi Kurniawan menjamin keamanan wahana bermain tersebut, meskipun dibangun dengan ketinggian yang ekstrem. Yogi menyampaikan, wahana itu dibangun dengan menggandeng perusahaan pembuat wahana bermain air dari Turki.

Perusahaan itu kerap membangun wahana yang sama di Eropa sehingga menghasilkan produk yang berstandar internasional.

"Bahan-bahannya didapat dari Polin Weter Park di Turki. Dia sudah banyak memasang mainan air di Eropa," katanya.

Wahana itu dilengkapi dengan mesin dan teknologi yang andal. Mesin jet yang digunakan mampu mendorong ban dengan kecepatan 60 kilometer per jam meskipun ada lintasan yang menanjak. Sedangkan di dalam lorong dilengkapi dengan lampu warna-warni yang membuatnya seperti pelangi.

"Kelebihannya water park memakai mesin jet. Pertama water slide yang memakai jet yang baik turun maupun naik. Ini teknologi terbaru," katanya.

Sejumlah wisatawan meluncur di Jer Coaster Slide Hawai Water Park, Kota Malang, Sabtu (15/12/2018).KOMPAS.com/ANDI HARTIK Sejumlah wisatawan meluncur di Jer Coaster Slide Hawai Water Park, Kota Malang, Sabtu (15/12/2018).
Hadirnya wahana baru yang memacu adrenalin itu diharapkan mampu meningkatkan kunjungan wisata sebesar 15 hingga 20 persen.

Sementara kapasitas maksimal wahana wisata Hawai Water Park sebanyak 9.000 orang. Tidak ada tambahan pembayaran untuk mencoba Jet Coaster Slide itu.

Tiket masuk juga tidak berubah. Yakni Rp 75.000 untuk hari biasa dan Rp 100.000 di hari libur.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com