Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menarilah Bersama Penari Danding Rombeng Rajong di Flores Barat

Kompas.com - 25/01/2019, 11:17 WIB
Markus Makur,
I Made Asdhiana

Tim Redaksi

2. Mbata Wangga Le Lodong - bahasa sindiran. Nyanyian-nyanyian yang dilantunkan berupa sindiran untuk memberikan semangat hidup. Tidak ada dendam dalam sindirian tersebut.

Sindiran ini untuk memberikan semangat kepada sesama untuk bekerja lebih giat dan memotivasi sesama dalam kehidupan keluarga dan kehidupan bermasyarakat.

3. Mbata Wae Wako - tempat menyembunyikan sesuatu yang sangat rahasia. Mbata ini untuk menginformasikan bahwa ada sesuatu yang dirahasikan dalam kehidupan. Tidak semua hal dibuka kepada umum. Ada rahasia keluarga yang tidak boleh diketahui oleh masyarakat luas.

4. Mbata Lokon Naza Wae Loang Leleng Kenen - gotong royong, kerja sama, dan kebersamaan. Nyanyian-nyanyian dalam mbata ini untuk mengajak semua warga di Kecamatan Elar Selatan untuk saling gotong royong dalam menjaga lingkungan yang bersih, saling membantu saat seseorang membangun rumah serta seseorang yang mengalami kesulitan hidup.

Kerja sama dalam kebersamaan mampu meringankan beban berat yang diderita oleh sesama dalam kehidupan keluarga dan masyarakat.

5. Mbata Nain - keluh kesah, permohonan dan permintaan. Nyanyian-nyanyian dengan syair bahasa setempat melantunkan tentang berbagai penderitaan yang dialami dalam kehidupan keluarga, masyarakat dan kehidupan bernegara.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com