JAKARTA, KOMPAS.com - Hotel dapat menjadi pilihan untuk bersantap bersama di momen perayaan Imlek. Selain lebih praktis, paket yang diatwarkan juga cukup menarik. Ada makan sepuasnya atau bersantap dengan pilihan makanan yang beragam.
Selain itu hotel biasanya menjual bingkisan spesial kue atau cokelat khusus Imlek. Berikut adalah promo bersantap momen Imlek di hotel-hotel daerah Jakarta:
1. Hotel Santika Premiere Slipi Jakarta
Yan Palace Chinese Restaurant juga menghadirkan menu khusus keluarga dengan jumlah 4 orang hanya dengan Rp 688.000 per orang yang sudah termasuk pajak. Sebagai menu tambahan pada malam imlek ini, all you can eat dimsum juga hadir untuk anda dengan harga Rp 150.000 per orang dan terbuka untuk umum.
Baca juga: Promo Makan Bersama Imlek 2019 di Hotel-Hotel Jakarta (1)
Hotel Santika Premiere Slipi Jakarta dengan menawarkan paket akhir pekan yang dimulai Jumat (1 Februari 2019) – Selasa (5 Februari 2019) dengan harga Rp 850.000 nett per kamar.
2. Millennium Hotel Sirih Jakarta
Set menu spesial Chinese New Year’s Eve dapat Anda nikmati dengan harga Rp 350.000++ per pax di Café Sirih pada tanggal 4 Februari 2019. Dengan santapan salmon yu sheng khas Imlek dan pertunjukan barongsai.
3. HARRIS Vertu Harmoni
HARRIS Vertu Harmoni Jakarta menghadirkan makan malam eksklusif pada malam tahun baru yaitu 4 Februari 2019. Paket makan malam sepuasnya dengan sajian spesial yu sheng. Sambil makan malam akan dihibur atraksi barongsai oleh Huang Lung Tang Association.
Baca juga: 5 Kota Pilihan untuk Menikmati Liburan Imlek di Indonesia
Paket makan malam sepuasnya ini dihargai Rp 338.000 nett per orang pada 4 Februari 2019. Sedangkan pada 5 Februari harga paket per orang Rp 380.000 nett per orang. Waktu bersantap mulai dari pukul 18.30 sampai 22.00 WIB.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.