Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prestasi Dynand Fariz, dari Jember hingga Mancanegara

Kompas.com - 18/04/2019, 15:07 WIB
Silvita Agmasari,
I Made Asdhiana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Jember Fashion Carnaval (JFC) sejak 2001 rutin diselenggarakan di Jember, Jawa Timur. Dynand Fariz, sang penggagas JFC mampu mengharumkan kota kelahirannya sampai kancah internasional. Kini Dynand telah berpulang dan meninggalkan warisan JFC serta segudang prestasi.

“Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un, saya atas nama pribadi dan seluruh jajaran di Kementerian Pariwisata turut belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas wafatnya Mas Dynand Fariz,” kata Menteri Pariwisata Arief Yahya, sesuai siaran pers yang KompasTravel terima, Rabu (17/4/2019).

Baca juga: Berlangsung Sukses, Menpar Berharap JFC Ditiru Daerah Lain

Arief mengatakan, sosok Dynand Fariz sangat berjasa bagi industri pariwisata Indonesia. Ia membawa JFC menduduki posisi pertama di Asia dan ketiga di dunia sebagai karnaval terbaik setelah Rio Carnival di Brasil, dan Pasadena Flower Carnival di Los Angeles, Amerika Serikat.

Pada 2014, JFC mendapat penghargaan sebagai Penyelenggara Event Terbaik kategori Seni dan Pertunjukan dari Kementerian Pariwisata Indonesia.

Peserta mengenakan kostum Sriwijaya saat tampil di Jember Fashion Carnaval (JFC) ke-16 di Jember, Jawa Timur, Minggu (13/8/2017). JFC ke-16 bertema Victory atau Kemenangan menampilkan delapan defile yang kostumnya pernah memenangkan kostum terbaik di sejumlah kontes dunia, seperti kostum Borobudur, Bali, dan Borneo. ANTARA FOTO/Seno/kye/17.ANTARA FOTO/SENO Peserta mengenakan kostum Sriwijaya saat tampil di Jember Fashion Carnaval (JFC) ke-16 di Jember, Jawa Timur, Minggu (13/8/2017). JFC ke-16 bertema Victory atau Kemenangan menampilkan delapan defile yang kostumnya pernah memenangkan kostum terbaik di sejumlah kontes dunia, seperti kostum Borobudur, Bali, dan Borneo. ANTARA FOTO/Seno/kye/17.
Sejak saat itu, JFC bercokol di Calendar of Event Kementerian Pariwisata Indonesia yang diluncurkan mulai 2018. JFC juga menjadi ikon carnaval di Indonesia. Banyak daerah lain yang menyelenggarakan carnaval dengan kostum berkiblat pada teknik dan desain JFC.

"JFC bukan hanya ikon Jember saja, tetapi sudah menjadi ikon Indonesia, untuk itu harus terus dikembangkan," kata Presiden Joko Widodo saat menghadiri pagelaran JFC ke 16, Minggu (13/8/2017).

Baca juga: Berkah JFC, Hotel di Jember Penuh Tamu, Banyuwangi Pun Kecipratan

Kostum rancangan Dynand juga beberapa kali menyabet pernghargaan internasional. Seperti pada 2015 rancangannya dengan tema The Chronicle of Borobudur menyabet Best National Costume di ajang Miss Universe 2014.

Pada ajang Miss International dan Miss Supranational 2014, kostum buatan Dynand juga menyabet penghargaan Best National Costume. Lewat tangan dingin Dynand, Indonesia berhasil manyapu bersih penghargaan Kostum Nasional Terbaik di ajang kecantikan pada tahun tersebut.

Menteri Pariwisata Arief Yahya (kedua kiri) dan Istri Poni Iravati (kanan), Bupati Jember Faida (kiri) dan Presiden Jember Fashion Carnaval (JFC) Dynand Fariz (kedua kanan), melambaikan tangan saat menghadiri acara puncak Jember Fashion Carnaval (JFC) ke-17, di Jember, Jawa Timur, Minggu (12/8/2018). Arief Yahya menyebut Kabupaten Jember sebagai Kota Karnaval yang menjadi destinasi wisata karnaval di Indonesia. ANTARA FOTO/SENO Menteri Pariwisata Arief Yahya (kedua kiri) dan Istri Poni Iravati (kanan), Bupati Jember Faida (kiri) dan Presiden Jember Fashion Carnaval (JFC) Dynand Fariz (kedua kanan), melambaikan tangan saat menghadiri acara puncak Jember Fashion Carnaval (JFC) ke-17, di Jember, Jawa Timur, Minggu (12/8/2018). Arief Yahya menyebut Kabupaten Jember sebagai Kota Karnaval yang menjadi destinasi wisata karnaval di Indonesia.
Dari tahun ke tahun, Dynand menjadi andalan perancang kostum nasional dari Yayasan Puteri Indonesia. Terakhir pada 2018, Dynand memukau dunia lewat tampilan kostum Garuda di ajang Asian Games.

Kini Dynand telah berpulang. Ia meninggal dunia di Rumah Sakit Jember Klinik, Kabupaten Jember pada pukul 03.55 WIB, Rabu (17/4/2019). Semoga semakin banyak Dynand lain yang mengharumkan Indonesia sampai ke kancah internasional lewat panggung carnival.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com