Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pencinta Buku, Ini 6 Toko Buku Langka di Jakarta

Kompas.com - 24/04/2019, 12:03 WIB
Rifqi Aufal Sutisna,
Wahyu Adityo Prodjo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Buku adalah jendela dunia. Kalimat tersebut kerap menguar untuk mengajak masyarakat melestarikan budaya membaca dari sebuah eksemplar literasi. Terlebih pada hari-hari tertentu seperti peringatan Hari Buku Sedunia yang jatuh setiap tanggal 23 April.

Bagi para pencinta buku, membaca tentu merupakan kegiatan yang menyenangkan. Selain dapat menambah wawasan, membaca buku juga dapat melatih keterampilan dasar menulis.

Di Jakarta, tak sulit menemukan tempat yang menjajakan buku langka dengan harga miring. Berikut beberapa di antaranya:

1. Pusat Buku Bekas Senen

Tempat ini sudah terkenal bagi kalangan mahasiswa dan pelajar yang mencari buku bekas berharga murah meriah. Banyak orang mengenalnya sebagai tempat buku "loakan".

Baca juga: Liburan ke Tokyo, Coba Menginap di Hostel Berkonsep Toko Buku

Di sini Anda tetap bisa menemukan buku terbitan baru. Pemburu buku juga tetap bisa bernegosisasi guna mendapatkan harga yang sesuai dengan kantung dan isi dompet.

Tempatnya berdekatan dengan Terminal Senen dan Stasiun Senen, Jakarta Pusat dan beroperasi setiap hari dari pukul 09.00 WIB sampai 17.00 WIB. Pemburu buku bisa ke sini menggunakan KRL turun di Stasiun Senen.

2. Kwitang

Berlokasi di Blok M, Jakarta Pusat, Kwitang juga merupakan surganya buku bekas berharga murah. Letaknya di Jalan Kwitang Raya, Jakarta Pusat, tak jauh dari Blok M dan Thamrin City.
 
Di sini terdapat berbagai macam buku lintas jenis. Jika beruntung, buku-buku tua yang langka atau jarang didapat bisa Anda temui di sini.

Jam operasionalnya setiap hari dari pukul 09.00 WIB sampai pukul 17.00 WIB. Untuk pengguna Transjakarta, bisa menggunakan bus koridor 2 jurusan Pulogadung - Harmoni dan turun di halte Kwitang.

3. Galeri Buku Bengkel Deklamasi TIM

Gudang buku sastra dan budaya ini berada di kawasan Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta Pusat. Anda bisa melakukan kegiatan tawar-menawar di sini. Jika beruntung, Anda bisa menemukan buku sastra klasik yang sangat langka.

Baca juga: Hostel Berkonsep Toko Buku Dibuka di Kyoto

Lokasi TIM tak jauh dari Stasiun Cikini. Para pemburu buku hanya perlu berjalan kaki sekitar 10 menit dari situ ke arah Kebon Sirih.

Galeri Buku Bengkel Deklamasi TIM buka setiap hari dari pukul 10.00 WIB sampai 17.00 WIB. Pengunjung bisa menggunakan Kopaja P 20 dari Senen - Lebak Bulus kemudian turun persis di depan TIM.

4. Toko Buku Bekas Thamrin City

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

Jalan Jalan
Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Travel Update
Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Jalan Jalan
Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Travel Update
Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Travel Tips
Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Travel Update
5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

Travel Tips
Turis China Jatuh ke Jurang Kawah Ijen, Sandiaga: Wisatawan agar Dipandu dan Mengikuti Peraturan

Turis China Jatuh ke Jurang Kawah Ijen, Sandiaga: Wisatawan agar Dipandu dan Mengikuti Peraturan

Travel Update
8 Kesalahan Saat Liburan Berkelompok, Awas Bisa Cekcok

8 Kesalahan Saat Liburan Berkelompok, Awas Bisa Cekcok

Travel Tips
Sandiaga Bantah Iuran Pariwisata Akan Dibebankan ke Tiket Pesawat

Sandiaga Bantah Iuran Pariwisata Akan Dibebankan ke Tiket Pesawat

Travel Update
Hari Kartini, 100 Perempuan Pakai Kebaya di Puncak Gunung Kembang Wonosobo

Hari Kartini, 100 Perempuan Pakai Kebaya di Puncak Gunung Kembang Wonosobo

Travel Update
Artotel Gelora Senayan Resmi Dibuka April 2024, Ada Promo Menginap

Artotel Gelora Senayan Resmi Dibuka April 2024, Ada Promo Menginap

Travel Update
Artotel Group Akuisisi Hotel Century Senayan, Tetap Ada Kamar Atlet

Artotel Group Akuisisi Hotel Century Senayan, Tetap Ada Kamar Atlet

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com