Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Wisata Lait Gola Rebok atau Semut Kolang di Flores Barat (5)

Kompas.com - 29/04/2019, 14:37 WIB
Markus Makur,
I Made Asdhiana

Tim Redaksi

Selain merasakan segarnya wae minse, wisatawan boleh terlibat langsung memasak wae minse atau air nira.

Damianus menjelaskan proses pembuatan gula semut mulai dari pengambilan nira aren dari pohon sampai menjadi butiran gula.

Kokor gola atau memasak gola, lanjut Damianus, diambil dari pohon langsung dimasak menggunakan kayu bakar hingga mendidih dan mengental. Bahan lain sebagai campuran agar hasilnya gurih, biasanya kemiri secukupnya dengan memasukkannya saat air nira atau aren sudah mendidih.

"Wae minse dimasak berjam-jam sampai benar-benar kental dan berwarna kecoklatan," ujar Damianus sambil mengaduk minse yang mulai mendidih (lua).

Damianus menjelaskan, setelah didapatkan warna dan kekentalan yang masak, para wisatawan dipersilakan mencoba "Lait Gola" menggunakan sombek dengan cara menyeduhkan sombek ke dalam wadah yang dimasak lalu julurkan lidah di sombek yang sudah disiapkan.

Jilatan di sombek itu akan terasa sensasi yang luar biasa serta manisnya gola dereng khas Kolang. Kemudian, perajin mengangkat wajan besar yang menjadi wadah untuk memasak gola dereng (merah) dari tungku api.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com