Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Warung Ayam Geprek yang Bisa Kamu Nikmati saat Liburan ke Yogyakarta

Kompas.com - 27/06/2019, 21:12 WIB
Nur Rohmi Aida,
Wahyu Adityo Prodjo

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Ayam Geprek merupakan makanan berupa ayam crispi yang digeprek bersama sambal. Yogyakarta memiliki cukup banyak warung geprek yang bisa kita temui di berbagai sudut wilayahnya.  

Berikut ini beberapa warung ayam geprek yang bisa kamu saat liburan ke Kota Yogyakarta:

1. Ayam Geprek Bu Rum

Ayam Geprek Bu Rum merupakan warung yang diklaim sebagai warung geprek pertama. Warung ayam geprek ini berdiri sejak tahun 2003.

Kini Warung Ayam Geprek Bu Rum sudah membuka enam cabang di berbagai wilayah di Yogyakarta dengan dibantu oleh 23 pegawai dan para anak-anaknya.

Di warung ini, sajian ayam geprek dihidangkan secara prasmanan. Pengunjung bisa mengambil sendiri nasi, sayur dan ayam sesuai porsi yang diinginkan.

Kemudian meminta berapa banyak cabai yang dibutuhkan untuk membuat sajian ayam geprek. Cabai juga bisa dikreasikan sesuai selera misalnya minta tambah terasi, tomat, gula, atau bawang.

Beberapa cabang, Ayam Geprek Bu Rum berlokasi di Jalan Wulung, Papringan, Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, alamat kedua di Resto PKL Mrican, Jalan Pringgodani (Timur Kampus Sanata Dharma).

2. Warung Ayam Geprek Mas Kobis

Warung Ayam Geprek ini sangat mudah dijumpai di berbagai wilayah di Yogyakarta, lantaran cabangnya ada cukup banyak.

Keistimewaan warung ayam geprek ini adalah pembeli juga bisa meminta cabai hingga 40 buah. Asiknya, harga geprekan di warung ini juga sangat terjangkau hanya berkisar Rp 10.000.

Salah satu lokasi Warung Ayam Geprek Mas Kobis adalah di Jalan Bima Sakti, Demangan, Gondokusuman, Yogyakarta.

3. Ayam Geprek Preksu

Ayam Geprek Preksu juga menjadi lokasi favorit ayam geprek di Yogjakarta. Preksu merupakan akronim dari Geprek dan Susu.

Di lokasi ini, selain menikmati ayam geprek, pembeli juga bisa menikmati beragam jenis minuman susu.

Ayam Geprek Preksu juga mengklai warungnya sebagai pelopor geprek keju. Tempatnya yang luas, dan makanannya yang enak membuat tempat ini tak pernah sepi pengunjung.

Lokasi Ayam Geprek Preksu berada di l. Colombo No.1C, Karang Malang, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281

4. Warung Geprek Rahayu

Warung geprek ini berada di kawasan Gayamsari. Tepatnya Fakultas perikanan UGM ke utara.

Warung Geprek ini meski warungnya tidak terlalu besar, tetapi pengunjung selalu terlihat memadati tempat makan ini. Selain menu ayam geprek terdapat pula tempe, telur, tahu serta terong geprek.

Harga aneka menu geprekan di warung ini juga sangat terjangkau. Hanya berkisar antara Rp 5.000 sampai Rp 15.000.

Asyiknya, pengunjung bisa tambah nasi sepuasnya jika datang kemari.

5. Ayam Geprek Bu Made

Menikmati Warung Geprek Bu Made pengunjung bisa sekalian menikmati krispi ayam beserta kuah tongseng.

Tak hanya itu, pembeli juga bebas mengambil nasi sendiri sesuai selera. Harga ayam geprek Bu Made di kisaran Rp 10.000 hingga Rp 15.000.

Alamatnya berada di Jalan Wulung, Papringan, Depok, Sleman.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com