BANJARNEGARA, KOMPAS.com - Perhelatan tahunan Dieng Culture Festival (DCF) kembali akan digelar awal Agustus 2019 di Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah.
Sudah sembilan tahun acara yang diinisiasi Pokdarwis Pandawa Dieng bekerja sama dengan Pemkab Banjarnegara itu digelar.
Hingga kini memasuki yang ke-10, DCF selalu menyedot kunjungan wisatawan ke Dieng.
Puluhan hingga ratusan ribu wisatawan memadati daerah berjuluk "Negeri Atas Awan" dalam tiga hari acara itu digelar.
Baca juga: Tak Hanya Cantik, Ini 5 Fakta Embun Es yang Selimuti Dieng
Pesona DCF seakan tak pernah pudar dalam menyihir masyarakat dari berbagai penjuru daerah untuk datang.
Buktinya, masih lama acara digelar, ratusan homestay di Dieng telah penuh terisi menjelang hari penyelenggaraan.
Ketua Paguyuban Homestay Dieng Kulon Fortuna Dyah Setyowati mengatakan, rata-rata homestay di Dieng Kulon sudah habis dipesan untuk acara DCF sejak empat bulan lalu.
"Biasanya buat tahun depan saja sudah bilang sekarang," kata pemilik homestay Green Savannah ini.
Baca juga: Suhu Dieng Minus 9 Derajat, Perhatikan 4 Hal Ini Agar Tak Kedinginan
Wisatawan pun dijamin kesulitan memesan kamar saat ini untuk menyaksikan DCF lantaran rata-rata homestay sudah dipesan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.