KOMPAS.com – Jika Anda berkunjung ke Wonogiri, jangan lupa menyambangi sebuah kampung yang terkenal dengan wayangnya, bahkan telah sohor hingga mancanegara.
Kampung itu adalah Kampung Wayang Kepuhsari yang berlokasi di Kepuhsari, Manyaran Wonogiri, Jawa Tengah.
Di kampung ini, kita bisa menemukan banyak perajin yang membuat wayang kulit.
Meski lokasinya agak "mblusuk", pengunjung yang menyambangi kampung ini tak hanya dari seputaran Jawa Tengah, tetapi juga berbagai daerah di Indonesia, bahkan turis mancanegara.
Konon sejarahnya, Kepuhsari menjadi kampung wayang karena ada keluarga dalang yang tinggal di kampung tersebut.
Baca juga: Menengok Terminal Bus Giri Adipura, Terminal Bertipe A di Wonogiri
Dalang itu adalah Ki Kondobuono yang kemudian melahirkan Ki Gunowasito. Ki Gunowasito memiliki anak bernama Ki Prawirodiharjo yang memiliki 8 anak yang semuanya juga merupakan dalang.
Tiga keturunan Ki Prawirodiharjo tinggal di Kepuhsari sehingga seni tatah sungging kemudian berkembang di desa ini.
Nama Kampung Wayang Kepuhsari semakin dikenal publik ketika kampung ini mendapatkan kepercayaan untuk membuat suvenir Asian Games 2018.
Sebanyak 65 set suvenir yang terdiri dari undangan berbentuk gunungan wayang serta wayang Bhin Bhin, Atung, dan Kaka menjadi suvenir bagi para tamu undangan dari berbagai negara.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.