Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Tips Perjalanan ke Dieng Gak Bikin Kantong Bolong

Kompas.com - 16/07/2019, 12:12 WIB
Nur Rohmi Aida,
Wahyu Adityo Prodjo

Tim Redaksi

KOMPAS.com –  WisataDataran Tinggi Dieng di Jawa Tengah menawarkan banyak pesona. Candi, telaga warna, embun beku, serta masih banyak lagi pilihan wisata yang bisa kamu pilih wisatawan kala berkunjung ke Dieng.

Untuk kamu yang berencana berlibur ke Dieng tetapi khawatir perkara biaya, tenang saja. Berlibur ke Dieng tak akan menguras kantongmu kok.

Kamu hanya perlu melakukan beberapa trik agar perjalananmu hemat biaya

Berikut ini beberapa tips untuk kamu yang ingin berlibur ke Dieng dengan biaya murah alias gak bikin kantong bolong.

1. Tidur di basecamp

Petugas Basecamp Pendakian Gunung Sindoro via Tambi (Sigedang) melakukan briefing kepada pendaki sebelum berangkat. (30/06/2019)KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA Petugas Basecamp Pendakian Gunung Sindoro via Tambi (Sigedang) melakukan briefing kepada pendaki sebelum berangkat. (30/06/2019)
Salah satu cara untuk menghemat biaya saat berada di Dieng adalah dengan tidur di basecamp pendakian Gunung Prau.

Ada beberapa basecamp pendakian di Gunung Prau yakni: Patak Banteng, Dieng Wetan, Dieng Kulon (Dworowati), dan Kalilembu.

Dibandingkan tidur dengan menyewa hotel/homestay, tidur di basecamp jauh lebih menghemat biaya.

Seperti basecamp Dworowati yang hanya mematok tarif sekitar Rp 15.000 per orang per malam. Dengan harga itu, tentu jauh lebih murah dibandingkan kamu menyewa kamar.

Namun yang perlu diingat, persiapkan baju hangat, kaus kaki, kaus tangan dan peralatan seperti sleeping bag, lantaran hawa di Dieng akan sangat dingin

2. Gunakan sepeda motor

Ilustrasi motor gede (moge) dan penunggangnya.SHUTTERSTOCK/SIYANIGHT Ilustrasi motor gede (moge) dan penunggangnya.

Agar bisa menghemat biaya, tentunya kamu bisa menggunakan sepeda motor sebagai sarana transportasi.

Namun untuk kamu yang datang dari jauh, seperti dari Jakarta, mungkin menggunakan motor tentunya kurang bijak mengingat jarak yang terlalu jauh.

Mungkin alternatif menggunakan transportasi umum kelas ekonomi seperti halnya kereta atau bus bisa pula kamu gunakan.

3. Bawa bekal perjalanan

Aneka Menu makanan di  Pawon PurbaDok. Pawon Purba Aneka Menu makanan di Pawon Purba

Agar perjalanan ke Dieng kian hemat, kamu bisa membawa bekal perjalanan sendiri.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com