KOMPAS.com – Labuan Bajo terpilih sebagai destinasi super prioritas oleh Kementerian Pariwisata (Kemenpar). Artinya pertumbuhan kawasan ini mendapatkan perhatian khusus dari pemerintah.
Labuan Bajo dipilih karena destinasi wisata itu memiliki banyak potensi dan sangat terkenal di kalangan wisatawan mancanegara (wisman). Hal ini terbukti dari jumlah kunjungan wisman yang semakin meningkat setiap tahunnya.
Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Nusa Tenggara Timur (NTT), jumlah wisman yang mengunjungi Laboan Bajo, Manggarai Barat pada 2018 mencapai 91.330 orang.
Jumlahnya lebih banyak dibandingkan wisatawan nusantara pada tahun yang sama, yakni 71.132 orang. Angka ini pun jauh lebih tinggi dari jumlah kunjungan wisman pada 2017, yaitu sebanyak 57.536 orang.
Pameran pariwisata
Untuk terus meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan ke Labuan Bajo, Kemenpar akan menyelenggarkan Pameran Pariwisata dari 29 Juli hingga 2 Agustus 2019, di Lapangan Kampung Ujung, Labuan Bajo, NTT.
Baca juga: Pelni Hadirkan Kapal Pinisi Khusus Wisata di Labuan Bajo
Menurut Asisten Deputi Pengembangan Pemasaran I Regional III Kemenpar Muh Ricky Fauziyani, Pameran Pariwisata itu akan menampilkan kekayaan daerah-daerah, termasuk kekayaan seni dan budaya.
“Dalam Pameran Pariwisata di Labuan Bajo, kami akan mengangkat kekayaan dari 9 kabupaten di sekitar Flores dan Lembata. Kami akan lihat betapa eksotisnya seni dan budaya mereka,” papar Ricky, Minggu (28/7/2019).
Sembilan kabupaten yang akan ambil bagian adalah Kabupaten Manggarai Barat, Manggarai, Manggarai Timur, Ngada, Nagekeo, Ende, Sikka, Flores Timur, dan Kabupaten Lembata.
Selain 9 kabupaten, kegiatan itu akan diikuti para pelaku industri pariwisata. Misalnya, Divers Paradise Komodo yang bergerak di bidang diving, Hotel Inaya Ray, Cajoma Indonesia yang bergerak disektor kapal wisata.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.