Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gunung Ireng, Spot “Sunrise” Menawan Dekat Kota Yogya

Kompas.com - 28/08/2019, 13:09 WIB
Anggara Wikan Prasetya,
Sri Anindiati Nursastri

Tim Redaksi

GUNUNGKIDUL, KOMPAS.com – Liburan ke Yogyakarta rasanya masih kurang jika tidak sekalian menikmati keindahan matahari terbit. Ada banyak obyek wisata yang menyajikan pesona sunrise di sana, salah satunya adalah Gunung Ireng.

Obyek wisata itu paling pas dikunjungi mereka yang ingin menyaksikan keindahan panorama dari ketinggian khas pegunungan, tetapi enggan melakukan aktivitas pendakian.

Baca juga: Rute Menuju Bukit Gondopurowangi, Spot Sunrise Baru di Magelang

Salah satu keuggulan Gunung Ireng adalah, lokasinya tidak terlalu jauh dari Kota Yogyakarta. Mereka yang menginap di Kota Yogyakarta pun tidak perlu menempuh perjalanan jauh untuk bisa menikmati keindahan sunrise.

Gunung Ireng berlokasi di Desa Pengkok, Kecamatan Patuk, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta. Jarak tempuh dari Kota Yogyakarta hanyalah sekitar 25 kilometer dengan waktu tempuh kurang-lebih satu jam saja.

Gunung Ireng yang mudah dijangkau

Selain jaraknya cukup dekat dengan Kota Yogyakarta, Gunung Ireng juga mudah untuk dijangkau. Meski gunung, sebenarnya obyek wisata ini adalah bukit dengan ketinggian sekitar 200 meter di atas permukaan laut (mdpl).

Pengunjung pun tidak perlu melalukan pendakian yang melelahkan. Waktu jalan kaki yang dibutuhkan dari area parkir hingga puncak hanyalah sekitar lima menit.

Baca juga: Pesona Keindahan “Sunrise” di Gunung Ireng, Gunungkidul

Puncak Gunung Ireng juga cukup mudah untuk dijangkau. Akses jalan yang baik telah dibangun oleh pengelola sehingga mudah ditapaki dan tidak licin.

Para penikmat sunrise di Gunung Ireng.KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA Para penikmat sunrise di Gunung Ireng.

Selain akses jalan untuk mencapai puncak, infrastruktur jalan bagi kendaraan untuk mencapai Gunung Ireng juga sudah baik.

Berbagai kendaraan mulai dari sepeda motor, mobil, hingga minibus bisa menjangkau area parkirnya. Namun, saat ini belum ada kendaraan umum untuk sampai ke sana. Pilihan transportasi terbaik adalah kendaraan pribadi.

Pesona matahari terbit di Gunung Ireng

Pagi hari usai subuh adalah waktu terbaik untuk berkunjung ke Gunung Ireng. Saat langit mulai terang, keindahan sebelum matahari terbit sudah bisa untuk dinikmati.

Gunung Ireng dikelilingi oleh pegunungan sehingga bentang alam yang tersaji di sana begitu mengesankan. Jika beruntung, lautan kabut akan menjadi bonus sebelum momen sunrise dimulai.

Berfoto dengan latar belakang lautan kabut bisa menjadi semacam pemanasan sebelum momen matahari terbit sebagai sajian utama tiba.

Panorama Matahari Terbit di Gunung Ireng, Yogyakarta.KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA Panorama Matahari Terbit di Gunung Ireng, Yogyakarta.

Selagi matahari belum terbit, gunakan waktu sebaik mungkin untuk mulai mengeset perlengkapan memotret. Persiapkan setelan kamera, tripod, hingga posisi memotret agar tidak momen sunrise tidak sampai terlewat.

Memang matahari tidak terbit dari cakrawala karena ada beberapa perbukitan yang membentang di sisi timur. Namun, hal itu sama sekali tidak mengurangi keindahan momen sunrise yang tersaji di Gunung Ireng.

Baca juga: Geoforest Watu Payung Turunan, Spot “Sunrise” Terbaik di Gunungkidul

Matahari akan perlahan muncul dan menyinari lautan kabut yang ada di bawah Puncak Gunung Ireng. Momen ini tidak boleh sampai dilewatkan.

Ambil beberapa jepretan dengan pengaturan kamera berbeda agar bisa mendapatkan hasil foto yang bagus.

Keindahan Matahari Terbit di Gunung Ireng, Yogyakarta.Kompas.com/Anggara Wikan Prasetya Keindahan Matahari Terbit di Gunung Ireng, Yogyakarta.

Jika ingin agar hasil jepretan lebih bagus, lengkapi peralatan memotret dengan filter ND. Hal itu bertujuan untuk membuat obyek tetap terang dengan latar belakang sunrise yang tidak terlalu terang atau overexposure.

Puncak Gunung Ireng juga cukup luas sehingga ada banyak tempat untuk berfoto di sana. Pengelola juga sudah membuat beberapa spot foto keren yang bisa digunakan pengunjung secara gratis.

Selain itu, ada beberapa gazebo yang bisa dimanfaatkan untuk berteduh dan beristirahat saat berkujung ke Gunung Ireng.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com