8. Papapia
Walaupun pia identik dengan oleh-oleh khas Jogja, bukan berarti pia dari Bogor tidak dapat menjadi oleh-oleh pilihan.
View this post on Instagram
Pia satu ini memiliki rasa renyah di luar dengan isian yang lembut di dalamnya. Ada beberapa varian rasa, seperti keju, coklat, hingga kacang hijau.
Baca juga: 10 Vila Dekat Stasiun Bogor, Cocok buat Healing dan Keluarga
Toko berada ke Jalan Kolonel Ahmad Syam, RT 03/RW 10, Tanah Baru, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor.
Untuk asinan legendaris yang bercitarasa nikmat, datanglah ke Asinan Sedap Gedung Dalam.
Pasalnya, toko ini sudah buka dari tahun 1978. Asinan buah dan sayur ini dimasak dengan gula asli tanpa bahan pengawet.
Pergilah ke Jalan Siliwangi No 27C atau Ruka V Point, Jalan Pajajaran Nomor 1, untuk menemui toko penjual asinan ini.
Baca juga: 4 Penginapan Baru di Puncak Bogor, Ada Bubble Glamping
Walau namanya "bir" tetapi minuman ini tidak mengandung alkohol. Ini minuman tradisional khas Bogor yang sudah sulit dijumpai.
Salah satu tempat untuk membelinya adalah Es Bir Kotjok Bogor Si Abah yang berlokasi di Gang Aut, Jl. Suryakencana Nomor 291-299, Kota Bogor.
Baca juga: Kebun Raya Bogor Buka Saat Lebaran, Ini Jam Buka dan Cara Pesan Tiket
Bir Kotjok terbuat dari jahe, kayu manis, cengkeh, gula pasir dan aren. Bahkan jahe yang digunakannya hanya jahe merah. Harga satu botol bir kotjok adalah sekitar Rp 10.000.
Risoles merupakan kudapan yang terbuat dari kulit yang diberi isian berupa sayuran kemudian digoreng dengan baluran berupa tepung roti.
Kamu bisa menemukan risol dengan isian yang unik seperti tuna, daging, mayonnaise, rhougut, bahkan spageti.
Baca juga: Itinerary Wisata Sehari Jakarta-Bogor, Naik KRL Bebas Macet
Ada beberapa produsen risol di Bogor, salah satunya Risollaku. Selain memesan lewat telepon, kamu juga bisa datang langsung ke Jalan Ring Road Yasmin untuk membelinya.
Bagi pencinta kue cubit bisa membawa kue ini sebagai oleh-oleh khas kota Bogor. Uniknya, kue cubit di Bogor memiliki berbagai varian rasa menarik.
Rasa yang ditawarkan antara lain bubblegum, red velvet, green tea, taro, serta tidak ketinggalan rasa original.
Baca juga: 12 Tempat Ngabuburit di Bogor yang Ramah Kantong
Salah satunya adalah Bitten By You Bogor yang berada di Gang Selot, Kota Bogor. Harga kue dibandrol dengan harga Rp 10.000 per porsi.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.