Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Restoran All You Can Eat dengan Kisaran Harga Rp 99.000

Kompas.com - 04/10/2019, 08:00 WIB
Albert Supargo,
Ni Luh Made Pertiwi F.

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Restoran All You Can Eat (AYCE) semakin digemari masyarakat Indonesia, terutama di kota-kota seperti Jakarta.

Di restoran dengan konsep AYCE, kamu bisa mencoba segala varian makanan yang ditawarkan dengan membayar satu harga yang sama. Harganya beragam, mulai dari Rp 99.000 sampai Rp 500.000 per orang, bahkan lebih.

Berikut lima restoran AYCE yang menawarkan harga di kisaran Rp 99.000 :

1. Kitamura

Kitamura merupakan restoran shabu-shabu ala Jepang, yang baru diresmikan pada tanggal Selasa (1/10/2019). Di sini, kamu bisa menyantap shabu-shabu sepuasnya selama 90 menit dengan dua pilihan menu yang berbeda.

Baca juga: Baru! All You Can Eat Shabu-Shabu Cuma Rp 99.000 di Restoran Ini

Ada Makushita, menu seharga Rp 99.000 yang terdiri dari dua pilihan daging yakni Australian Beef dan US Prime Beef.

Proses pemasakan daging di Kitamura yang didemonstrasikan oleh Michelle Sulistyo selaku Marketing Director KULO Group di outlet pertama Kitamura, Jalan Gandaria No.68, Kramat Pela, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Selasa (1/10/2019).KOMPAS.COM/ALBERT SUPARGO Proses pemasakan daging di Kitamura yang didemonstrasikan oleh Michelle Sulistyo selaku Marketing Director KULO Group di outlet pertama Kitamura, Jalan Gandaria No.68, Kramat Pela, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Selasa (1/10/2019).

Selain itu, tersedia juga menu Yokozuna dengan harga Rp129.000, pengunjung dapat menyantap satu varian daging tambahan yakni wagyu untuk menu Yokozuna.

Pengunjung juga dapat memilih dua dari empat jenis kuah yang terpisah dalam satu pot shabu-shabu.

Kamu bisa datang ke outlet pertama Kitamura yang berada di Jalan Gandaria 1 Nomor 68, Kramat Pela, Daerah Khusus Ibukota Jakarta yang beroperasi setiap hari mulai pukul 11.00 - 23.00 WIB.

2. Pochajjang

Restoran ini mengadaptasi konsep barbeque ala Korea Selatan. Tersedia dua macam menu pilihan dengan harga yang berbeda.

Harganya mulai Rp 99.000++ untuk pilihan makan sepuasnya untuk daging sapi premium, dan Rp 129.900++ untuk makan sepuasnya daging sapi wagyu.

Baca juga: Makan BBQ Korea Sepuasnya Rp 99.000, di Sini Tempatnya

Pilihan daging sendiri terdiri dari empat rasa untuk daging premium yakni bulgogi dengan cita rasa manis, honey soy lebih manis dari bulgogi, spicy bulgogi yang pedas, dan black pepper yang pedas lada.

Bagian daging sapi yang digunakan adalah bagian perut.

Panggang daging ala Korea di Pochajjang.Kompas.com/Silvita Agmasari Panggang daging ala Korea di Pochajjang.
Bukan cuma menyantap daging panggang, layaknya restoran ala Korea Selatan juga tersedia banchan atau makanan kecil pembuka yang terdiri dari ayam goreng karaage, japchae (bihun goreng ala korea), dan pajeon (dadar sayur ala korea).

Pochajjang memiliki lebih dari 50 gerai yang tersebar di Indonesia. Beberapa di antara berada di daerah Puri, Sunter, Alam Sutera, Bintaro, Gading Serpong, dan masih banyak lagi.

Jam beroperasi restoran ini mulai dari pukul 11.00 hingga 23.00 (tergantung cabangnya).

3. Oppa Galbi

Oppa Galbi meramaikan deretan restoran AYCE yang mengambil konsep BBQ ala Korea Selatan. Ada dua menu yang bisa kamu pilih dengan harga yang bereda.

Kamu bisa mendapatkan menu premium beef dengan harga Rp99.000++ atau memilih menu wagyu saikoro dengan harga Rp300.000++.

Baca juga: 5 Trik Makan di Restoran All You Can Eat Supaya Tidak Rugi

Restoran ini menyediakan beberapa varian makanan daging, seperti premium slice beef, tasty slice beef, dan chicken (ayam).

Tidak lupa, premium wagyu saikoro untuk kamu yang mau membayar lebih. Semua daging tersedia dengan tiga varian rasa yaitu oppa sauce, pedas, dan salty & pepper (asin pedas).

Ada juga beberapa menu prasmanan, seperti chicken karaage, bakso goreng, nasi putih, dan garlic rice (nasi yang dimasak dengan bawang).

Tidak lupa, ocha dan lemontea yang menjadi variasi minuman yang bisa kamu pilih. Kamu bisa mengunjungi restoran ini setiap hari dari jam 11.30 hingga jam 22.00.

4. Grill 99

Dinamakan Grill 99 karena angka 99 mengacu pada harga yang ditawarkan AYCE ini, yaitu Rp.99.000. Selain itu, kamu juga akan diberikan waktu makan hingga 99 menit.

Tersedia juga 9 jenis saus yang berbeda-beda seperti teriyaki, bulgogi, black pepper, balado, sesame, jamur, rendang, gochujang, sweet sesame, taichan, berbagai cabai dan BBQ.

Tersedia tiga jenis daging di restoran ini, ada daging sapi, ayam, dan crab stick (stik kepiting). Untuk hidangan pendampinga adalah nasi dan tomyum.

Grill 99 tersebar di beberapa kota besar di Indonesia. Jika di Jakarta, beberapa di antaranya ada di daerah Bintaro dan Pondok Aren. Kedai ini memiliki jam operasional dari jam 11.00 hingga 22.00. 

5. Manse Korean Grill

Sama seperti Oppa Galbi dan Pochajjang, Manse juga mengadaptasi sajian BBQ ala Korea Selatan. Restoran ini menawarkan dua pilihan daging sapi, ada yang berlemak dan juga tanpa lemak.

Selain daging sapi, ada juga daging ayam filet dengan bumbu yang gurih. Tersedia juga nasi, kimchi, dan bulgogi sebagai side dish.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Thanks to all of you who keep on coming back to @mansekoreangrill and recommend us to even more people in society. We are waiting list almost everyday and satisfied over thousand customer every week. We will keep our food quality high! . SURABAYA: ????Manyar Kertoadjo V, No. 12, depan Leko Bonnet (Manse NON-Pork) ????Ruko Taman Gapura Blok K, No.12, G-Walk, Surabaya Barat . CIREBON: ????Jl. Dr. Cipto Mangunkusumo No. 75, Cirebon (Manse NON-Pork) . JAKARTA: ????Jl. Radio Dalam, No.99c, Lt.2, Gandaria (Manse NON-Pork) ????Gading Food City, Kelapa Gading ????Food Plaza, PIK ????Tanjung Duren Barat 1 No. 11 . DEPOK: ????Jl. Margonda Raya, No.177 E-F, Depok, sebelah D Mall Depok, satu kompleks ruko dgn Rumah Lobster (Manse NON-Pork) . SERPONG: ????Ruko alexandrite 2 No.2 Jl.kelapa gading selatan, Gading serpong, Tangerang (Seberang SMS, Belakang Bank BNI) . BINTARO: ????Jl. Puter X, Blok EC2 No.2, Sektor 5, Bintaro, seberang Martabak Boss (Manse NON-Pork) . PAPUA BARAT: ????Jln. Samratulangi, Ruko Alfa Mega, No. 2B, Kampung Baru, Sorong (Manse NON-Pork) . BATAM: ????Batam Centre, Perumahan Mitra Raya Blok G, No. 33A

A post shared by Manse Korean Grill (@mansekoreangrill) on Nov 23, 2018 at 3:40am PST

Manse tersebar di kota-kota besar di Indonesia, seperti Jakarta, Bandung hingga Surabaya. Harga yang ditawarkan cukup terjangkau, mulai dari Rp99.000 ++ / orangnya. Restoran ini buka setiap hari dari jam 6.00 hingga jam 23.00 (tergantung cabang).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com