Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Itinerary Satu Hari Wisata Lembang, Cocok untuk Liburan Anak

Kompas.com - 25/12/2019, 13:55 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi

3. Kota Mini Lembang

Kota Mini Lembang jadi tujuan selanjutnya. Tempat wisata ini punya konsep ala Eropa zaman dulu, lengkap dengan berbagai miniatur gedung.

Spot fotonya juga Instagrmmable, seperti booth telepon ala London, berfoto dengan baju ala Eropa, dan kampung Hobbit yang unik.

Baca juga: Yuk Mampir ke Obyek Wisata Instagramable di Lembang

Ada juga beberapa wahana seru yang bisa dicoba bersama anak, seperti aktivitas outbound seru, lalu aktivitas bermain sambil belajar dengan praktik berbagai macam profesi.

Untuk tiket masuknya sendiri adalah Rp 25.000 per orang. Harga tersebut belum termasuk tiket bermain per wahana yang dipatok sekitar Rp 25.000 per wahana.

4. Lereng Anteng

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Halo temen" ga kerasa nih bentar lagi mau menuju weekend. Apa temen" ada rencana buat liburan ke lereng anteng ? Jangan lupa buat cobain duduk di tenda" yang gemesin ini bareng keluarga atau pacar nya sambil ngemil dan ngopi dan tentunya kita banyak cemilan yg cocok di lidah temen" Mau tau cemilan apa aja yg ada di lereng anteng ? . . Info/Reservasi 081297661063 . Lereng Anteng Panoramic Coffee Place @sarae.hills - Kawasan Wisata Punclut Kp.pagermaneuh Punclut, Lembang Bandung - 40391 . . #lerenganteng #lerengantengpanoramic #infobandung #infokuliner #kuliner #kulinerbandung #saraehills #punclut #lembangbanget #lembangkuliner #wisatabandungbarat #wisatakuliner #wisatabandung

Sebuah kiriman dibagikan oleh Coffee × Panoramic (@lerenganteng) pada 15 Nov 2019 jam 3:23 PST

Sore menjelang malam, saatnya mengisi perut yang lapar. Lereng Anteng bisa jadi pilihan. Lereng Anteng merupakan satu kawasan yang punya beberapa tempat makan sekaligus.

Kamu tinggal memilih mau makan di tempat yang mana. Ada yang berkonsep Instagramable dengan menawarkan tempat yang unik dan menghadap langsung ke lembah pegunungan.

Baca juga: Wow, Ada Resor, Vila, dan Kafe di Tengah Hutan Lembang

Ada beberapa tempat di sini yang berdesain unik, dengan adanya bean bags warna warni dan tempat makan cozy. Menunya pun beragam, mulai dari khas barat hingga khas Sunda.

Namun jika kamu ingin menikmati makanan khas Sunda, lengkap dengan lalapan dan suasana makan lesehan, maka bisa datang ke beberapa warung di sepanjang jalanan Punclut.

Warung-warung ini menyediakan makanan khas Sunda seperti nasi timbel dan nasi liwet, ayam goreng, ikan mas goreng, pete dan jengkol.

Sambal di warung-warung Punclut ini juga khas. Mereka menggunakan terasi merah, sehingga terasa otentik.

Pemandangannya di malam hari juga indah, langsung terlihat lampu-lampu di kota Bandung dari ketinggian. Harga makanannya beragam, tapi tetap terjangkau.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com