JAKARTA, KOMPAS.com – Malang jadi salah satu destinasi wisata favorit masyarakat. Udaranya yang sejuk dan banyaknya tempat wisata di Malang adalah salah satu alasan sendiri.
Memang, saat di Malang, banyak orang lebih memilih berwisata ke Kota Wisata Batu, sekitar 15KM dari Kota Malang.
Baca juga: 15 Tempat Wisata di Malang dan Batu, Cocok untuk Keluarga
Namun, area Malang sendiri cukup menarik untuk dijelajahi. Berikut itinerary Malang yang aman jika dijelajahi seharian bersama anak-anak.
Di Malang terdapat banyak restoran rawon. Namun salah satu yang paling legendaris adalah Rawon Rampal yang telah ada sejak 1957.
Konon, rasa Rawon di sini tetap sama sejak dulu, karena masih dimasak menggunakan tungku dan arang.
Semangkuk rawon dengan potongan daging besar-besar, nasi hangat, dan beragam lauk pauk pendamping bisa kamu nikmati di sini. Rawon Rampal buka setiap hari mulai pukul 07.00 – 14.00 WIB.
Baca juga: Tanpa Keluwak, Sumenep Punya Rawon Merah
Kampung Wisata Jodipan jadi salah satu kampung tematik yang ada di Malang. Kampung ini sangat Instagrammable dengan beragam spot fotonya yang berwarna-warni.
Ada tembok berbagai macam warna serta pemandangan rumah warga yang juga sudah dicat berbagai macam warna serta gambar di dalamnya.
Di sini juga terdapat jembatan kaca unik yang menghubungkan Kampung Jodipan dengan Kampung Tridi. Kamu bisa menikmati suasana ini sambil berjalan dan berfoto.
Baca juga: Main ke Malang? Jangan Lupa Hirup Udara Sejuk di Kebun Teh Wonosari
Lihat postingan ini di Instagram
Tak jauh dari Kampung Wisata Jodipan, kamu bisa berjalan sekitar 5 menit menuju Kampung Tridi. Kampung tematik ini mengangkat konsep gambar tiga dimensi di dinding-dinding sekitar kampung.
Ada berbagai macam gambar yang bisa menarik perhatian. Pastinya, gambarnya cocok jadi spot berfoto bersama keluarga atau sekadara berswafoto bersama pasangan.
Baca juga: Wisata Terbaru di Malang, Asyik Selfie di Kampung Tridi
Restoran bernuansa lawas ini jadi salah satu restoran legendaris di Malang. Tempatnya masih sangat kuno bernuansa khas zaman Belanda. Menu yang paling terkenal adalah es krim.
Selain itu, ada juga burger, roti, sandwich, dan makanan ringan lainnya yang bisa mengganjal perut.
Adapun harga makanannya sekitar Rp 20.000–Rp 60.000 dengan waktu operasional setiap hari mulai pukul 09.00 – 21.30 WIB.
Baca juga: Seakan Dunia Berhenti, Rahasia Toko Oen Bertahan 80 Tahun
Siang menuju sore, kamu bisa bermain air bersama anak-anak di Hawai Water Park. Di kawasan taman bermain air ini terdapat berbagai macam wahana seluncur yang seru.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.