Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER TRAVEL] Kondisi Terkini Hotel-Hotel Jakarta | Cara Rahasia Bos Yoshinoya Makan Beef Bowl

Kompas.com - 03/01/2020, 06:47 WIB
Kahfi Dirga Cahya

Penulis

KOMPAS.com - Awal Tahun Baru 2020, pembaca masih minat dengan berita-berita terkait peristiwa banjir yang melanda sejumlah daerah di Indonesia.

Dalam kanal Travel Kompas.com, beberapa berita terpopuler didominasi isu tersebut, mulai dari kondisi terkini hotel-hotel di Jakarta, operasional Bandara Halim Perdana Kusuma hingga tawaran promo hotel dari Traveloka.

Selain itu, berita lain terkait Travel juga masih diminati, seperti cara bos Yoshinoya menyantap beef bowl hingga keliling tempat wisata Majalengka naik mobil campervan.

Berikut berita terpopuler Travel Kompas.com pada 2 Januari 2020.

1. Banjir Jakarta, Kondisi Terkini Hotel-hotel di Jakarta

Banjir yang melanda sejak 1 Januari 2020 kemarin membuat beberapa daerah di Jakarta dan sekitarnya terendam air. Hotel- hotel di Jakarta masih aman dan kondusif di tengah bencana banjir.

Salah satunya adalah Shangri-La Hotel, Jakarta. Hotel yang berada di Jalan Jend. Sudirman No.Kav. 1, Jakarta Pusat ini telah sudah melakukan persiapan untuk keselamatan dan kenyamanan tamu serta staf.

"Persiapan khusus dari hotel, ada makanan harus well prepared. Stok makanan harus cukup, air bersih juga, engineer kami, internal sedang mempersiapkan kamar untuk staf dan tamu-tamu yang menginap," jelas Director of Communications dari Shangri-La Hotel Jakarta Debby Setiawaty, saat dihubungi oleh Kompas.com, Kamis (2/01/2020).

Ia menyebutkan jika hotel telah menyiapkan akomodasi untuk staf dan karyawan yang tidak bisa akses ke rumah mereka. Upaya yang dilakukan untuk membantu para staf dan karyawan berupa kamar tergantung persediaan.

Baca selengkapnya di sini

2. Wajib Coba, Cara Rahasia Bos Yoshinoya Makan Beef Bowl

Beef bowl atau Gyudon ala bos YoshinoyaSoraNews24 Beef bowl atau Gyudon ala bos Yoshinoya
Dilansir dari SoraNews24, mereka menghubungi Yoshinoya, salah satu restoran gyudon yang punya banyak cabang di dunia apa mereka punya rekomendasi terkait cara makan gyudon.

"Ini cara presiden perusahaan kami sekarang, Yasutaka Kawamura, memakan beef bowl-nya," jelas departemen Humas Yoshinoya dalam sebuah email yang dikirimkan ke redaksi SoraNews24.

Berikut ini yang harus kamu persiapkan dan lakukan untuk mencoba cara bos Yoshinoya menyantap beef bowl.

Beberapa bahan yang harus disiapkan untuk membuat gyudon ala bos Yoshinoya (SoraNews24) Satu gyudon, satu telur, satu oshinko atau acar sayuran, satu mangkok sup miso.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com