JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Wishnutama Kusubandio dan Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas meluncurkan Calender of Event (CoE) Banyuwangi 2020 di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, Jakarta, Rabu (8/1/2020).
Tahun ini Banyuwangi akan menggelar 123 acara pariwisata dengan tiga acara unggulan yaitu, Festival Gandrung Sewu, Banyuwangi Ethno Carnival, dan Internasional Tour de Ijen.
Tiga acara tersebut juga masuk dalam 100 Top CoE 2020 bergabung dengan acara dari berbagai daerah lain di Indonesia.
"Selamat untuk Banyuwangi yang terus konsisten mengembangkan atraksi wisata serta ekonomi kreatif. Banyuwangi konsisten menyajikan segudang atraksi menarik yang sukses menarik wisatawan," kata Wishnutama, Rabu (8/1/2020).
Baca juga: Wisata Kuliner Terbaru di Banyuwangi, Oling River Food
Lanjutnya, selain kualitas atraksi yang meningkat, hal menggembirakan dari Banyuwangi adalah antusiasme dan partisipasi masyarakat yang luar biasa dalam pengembangan parekraf.
Keterlibatan masyarakat Banyuwangi dalam berbagai acara dinilai mampu mendorong pergerakan ekonomi setempat.
Sementara itu Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas mengatakan acara festival tahun ini menyajikan 30 atraksi yang belum pernah digelar sebelumnya.
"Banyak event yang benar-benar fresh untuk memberi pengalaman baru bagi wisatawan. Sebagian di antaranya diinisiasi oleh warga Banyuwangi sehingga pariwisata berbasis warga benar-benar terus kami dorong agar pembangunan sektor parekraf di Banyuwangi bisa makin inklusif," ujarnya.
Atraksi baru lainnya juga bakal digelar di Banyuwangi seperti atraksi kopi di sejumlah sentra penghasil kopi. Acara ini tak lagi berpusat di Desa Adat Kemiren melainkan di perkebunan Kalibaru.
"Misalnya di perkebunan Kalibaru yang merupakan sentra kopi rutin mengekspor ribuan ton kopi ke Italia dan berbagai negara di Eropa. Di sana akan digelar event atraksi minum kopi langsung di kebunnya," tambahnya.
Baca juga: Mengenal Desa Kemiren di Banyuwangi
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.