Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wisata Terbaru di Yogyakarta, Berfoto Instagenic di Langlang Buana

Kompas.com - 09/01/2020, 14:11 WIB
Yuharrani Aisyah,
Ni Luh Made Pertiwi F.

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Yogyakarta seolah tak henti-hentinya menghadirkan tempat wisata instagenic baru yang siap menyambut pelancong.

Terbaru ada Langlang Buana yang diinisiasi oleh pengelola Agrowisata Bhumi Merapi dan buka pada Desember 2019. Tempat ini berlokasi di Jalan Kaliurang KM.20, Sawangan, Hargobinangun, Kec. Pakem, Kabupaten Sleman.

Tempat wisata ini menjadi tujuan bagi kaum muda-mudi yang tak punya waktu atau budget terbatas untuk keliling dunia terutama Eropa.

“Langlang Buana berdiri karena terinspirasi masih banyak kebutuhan masyarakat terutama kaum muda terkait spot foto,” jelas Denny Purniawan selaku pengelola sekaligus Direktur Utama Agrowisata Bhumi Merapi saat dihubungi Kompas.com, Rabu (08/01/2020).

Baca juga: 10 Tempat Instagramable di Jogja, Siapkan Kamera Anda

Mini Eropa ala Jogja

Kawasan Alpen House di Tempat Wisata Baru Jogja, Langlang Buana (Dok. Agrowisata Bhumi Merapi) INSTAGRAM @AGROWISATABHUMIMERAPI Kawasan Alpen House di Tempat Wisata Baru Jogja, Langlang Buana (Dok. Agrowisata Bhumi Merapi)

Langlang Buana menghadirkan fasad dari tempat-tempat ikonik di dunia terutama Eropa.

Santorini, pulau indah di Yunani yang begitu tersohor pun dapat kamu jelajahi di Langlang Buana. Rumah bertembok putih dengan pintu biru membuat tempat ini tak jauh beda dari aslinya.

Lanjutkan menelusuri gang-gang sempit namun indah dilengkapi rumah berpintu dan jendela kayu yang biasa ditemui di kawasan sekitar Pegunungan Alpen.

Kamu juga akan melewati rumah indah dengan bendera Swiss terpampang jelas.

Underground Baker Street juga akan kamu temui di Langlang Buana. Seolah sedang berada di stasiun bawah tanah London. Sempatkan berfoto di kotak telepon merah khas Inggris.

Rupanya ada pula Arab Street, kastil, dan mural bertema Renaissance. Lukisan dinding hasil karya mahasiswa ISI Jogja ini menjadi spot foto instagenic yang tak pernah dilewatkan pelancong.

Kostum tradisional Eropa, maksimal bergaya

Mural Tema Renaissance di Langlang Buana (Dok. Agrowisata Bhumi Merapi)INSTAGRAM @AGROWISATABHUMIMERAPI Mural Tema Renaissance di Langlang Buana (Dok. Agrowisata Bhumi Merapi)
Bukan saja berkeliling dunia tanpa harus menempuh perjalanan puluhan jam, Langlang Buana memberikan kesempatan pelancong berfoto memakai kostum tradisional ala Eropa.

Tak perlu repot-repot memakai kostum langsung dari rumah.

“(Pengunjung) tidak bisa memakai kostum ala Eropa dari rumah karena sudah ada tempat persewaan di Langlang Buana,” jelas Denny.

Kamu dapat menyewanya di bagian ticketing sebelum masuk Langlang Buana. Cukup merogoh kocek Rp 20.000, durasi maksimal 1 jam. Melebihi batas waktu, pengunjung membayar lagi Rp 20.000.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com