Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nasi Goreng Yan Chow khas China, Bedanya dengan Nasi Goreng Indonesia

Kompas.com - 16/01/2020, 18:05 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Ni Luh Made Pertiwi F.

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu hal yang istimewa dari kuliner China adalah rasa nasi gorengnya yang khas.

Nasi goreng yan chow merupakan nasi goreng ala China yang dimasak menggunakan wok, sejenis penggorengan besar berbentuk bulat.

Baca juga: 5 Nasi Goreng dari Berbagai Negara, Adakah yang Sama dengan Nasi Goreng Megawati?

Nasi goreng yan chow memiliki rasa dan cara masak yang berbeda dari nasi goreng di Indonesia pada umumnya.

Nasi goreng yan chow bisa kamu temukan jadi salah satu rangkaian menu spesial Imlek di Restoran Suasana. Ada yang unik dari nasi goreng yan chow ala Restoran Suasana.

Di atas nasi goreng yang panas mengepul, diletakkan potongan ayam goreng berwarna merah keunguan. Ayam tersebut adalah ayam goreng char siu.

“Nasi goreng yan chow ini pembuatannya ala chinese food. Jadi rasanya beda, lalu dikasih topping ayam char siu yang pembuatannya juga agak beda dari ayam char siu biasanya,” ujar Chef Hendra Kurniawan, Executive Chef Restoran Suasana ketika ditemui Kompas.com pada Jumat (10/01/2020).

Menurutnya, hidangan ini mengkombinasikan gaya Indonesia dan China. Nasi goreng yan chow ala Restoran Suasana memiliki rasa khas chinese food yang cukup kental.

Bedanya dengan nasi goreng khas Indonesia

Dari tekstur telur di dalam campuran nasi goreng, terlihat cukup hancur. Tekstur telur ini jadi salah satu pembeda antara nasi goreng ala China dan ala Indonesia.

“Kalau ala China, telurnya setelah dimasukkan ke penggorengan langsung dihancurkan dan diaduk dengan nasi. Beda kalau Indonesia kan dimatangkan dulu telurnya. Telurnya yang jadi pengikat rasa,” jelas Hendra.

Nasi goreng ini memiliki rasa yang cukup khas. Tidak menggunakan kecap manis seperti nasi goreng Indonesia.

Baca juga: 9 Pilihan Nasi Goreng di Jakarta yang Bikin Lupa Diet seperti Prabowo

Jadi, nasi goreng ini punya rasa yang gurih. Rasa manis terasa dari adanya sayuran kecil berupa potongan wortel dan kacang polong.

Rasa nasi goreng menjadi lebih nikmat ketika dimakan bersamaan dengan potongan ayam char siu. Potongan paha ayam berwarna merah keunguan ini terasa garing dan sedikit manis.

Lemak yang terdapat di dalamnya memberikan sedikit sentuhan gurih yang memberi cita rasa khas. Ada sedikit rasa kesat yang tersisa di mulut setelah memakannya.

“Ayam char siu ini pakai metode masak ala chinese dikombinasikan dengan ala Indonesia juga. Bumbunya pakai bumbu khusus char siu, bentuknya pasta lalu dimarinasi ke ayamnya selama semalaman,” jelas Hendra.

Setelah ayam dimarinasi semalaman. Kemudian, ayam digoreng dengan cara deep fried hingga matang.

Cara masak seperti ini yang agak membedakan dengan cara masak ala China yang biasanya dipanggang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Travel Update
The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

Jalan Jalan
Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Travel Tips
Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Travel Update
Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Travel Update
13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

Travel Update
Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja 'Overtime' Sopir Bus Pariwisata

Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja "Overtime" Sopir Bus Pariwisata

Travel Update
Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

BrandzView
Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Travel Update
Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Travel Update
ASDP Catat Perbedaan Tren Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024 Merak-Bakauheni

ASDP Catat Perbedaan Tren Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024 Merak-Bakauheni

Travel Update
5 Tempat Wisata Hits dan Instagramable di Cianjur

5 Tempat Wisata Hits dan Instagramable di Cianjur

Jalan Jalan
10 Bandara Tersibuk di Dunia 2023, Banyak di AS

10 Bandara Tersibuk di Dunia 2023, Banyak di AS

Travel Update
4 Cara Rawat Tenda Setelah Dipakai 'Camping' agar Tidak Cepat Rusak

4 Cara Rawat Tenda Setelah Dipakai "Camping" agar Tidak Cepat Rusak

Travel Tips
5 Tempat Wisata Pantai di Lamongan, Ada Pantai Tanjung Kodok

5 Tempat Wisata Pantai di Lamongan, Ada Pantai Tanjung Kodok

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com