Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Tempat Wisata Unggulan di Purworejo, Tak Ada Keraton

Kompas.com - 18/01/2020, 09:10 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

 

6. Curug Kaliurip Kemiri

Curug ini terletak di Desa Kaliurip, Kecamatan Kemiri. Aliran air di curug memang tak deras namun air tampak gemericik dan membuat wisatawan mampu menghabiskan banyak waktu di sini.

Tak hanya itu, kamu juga bisa melihat keindahan yang ada di tebing sisi kanan dan kiri air terjun. Pemandangan ini mampu membuatmu lupa akan waktu.

Curug ini memiliki ketinggian air terjun sekitar 30 meter dengan kedalaman air delapan meter di dasar sungai. Tempat ini baru saja diresmikan oleh Bupati Purworejo H Agus Bastian dan diharapkan mampu menambah kunjungan wisata di Purworejo.

Baca juga: Merasakan Kesegaran Alam Purworejo, Curug Benowo Tempatnya

7. Hutan Pinus Sikepel

Jika kamu penikmat wisata santai, kamu wajib mengunjungi Hutan Pinus Sikepel di Purworejo. Kamu bisa menikmati keindahan alam alami sekaligus berfoto ala instagrammable.

Tak hanya itu, di sini juga tersedia area bermain anak yang menjadikan tempat ini cocok untuk wisata keluarga.

Satu hal yang tak boleh terlupakan, kamu juga bisa melihat dan mencoba langsung wisata trail karena hutan pinus juga memiliki sirkuit trail. Jika kamu penyuka tantangan dan adrenalin, bisa mencoba sirkuit trail satu ini.

Lokasi Hutan Pinus Sikepel tepatnya berada di Kembang Kidul, Jati, Bener, Kabupaten Purworejo.

Baca juga: Mencicipi Bakmi Suka Legendaris di Purworejo

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com