Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hotel Ini Tawarkan Menginap Gratis Selama 18 Tahun, Ini Syaratnya...

Kompas.com - 31/01/2020, 14:06 WIB
Yuharrani Aisyah,
Ni Luh Made Pertiwi F.

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Beragam cara romantis dilakukan untuk menyambut Hari Valentine, baik oleh pasangan maupun destinasi wisata yang mengadakan event tertentu.

Tak terkecuali Hotel Zed di Kanada yang memberikan promo staycation gratis selama 18 tahun, khusus menyambut Valentine.

Baca juga: Valentine, Banyak Wisatawan Jomblo Pesan Kamar Hotel

Dilansir dari laman CNN, mereka mengajukan syarat yang cenderung tak biasa. Pasangan diharuskan hamil setelah menginap di Hotel Zed Kanada pada tanggal 14 Februari.

Staycation gratis selama 18 tahun

Staycation gratis selama 18 tahunSHUTTERSTOCK Staycation gratis selama 18 tahun

Hadiah staycation gratis selama 18 tahun tak datang cuma-cuma. Pasangan yang berminat mengikuti program unik ini harus memenuhi syarat tertentu.

Mereka hanya diperbolehkan menginap di Hotel Zed Kanada selama 4 jam pada 14 Februari 2020.

Program bertajuk Baby Maker Nooner ini diperuntukkan bagi pasangan dari segala gender.

Tak hanya melalui hamil natural, Baby Maker Nooner berlaku juga bagi pasangan yang mendapatkan anak melalui adopsi maupun program surogasi (ibu pengganti). Namun, tidak untuk anak berbulu (hewan peliharaan seperti kucing atau anjing).

Mereka dapat mengklaim hadiah staycation gratis selama 18 tahun, bila datang lagi bersama sang anak 9 bulan setelah menginap di Hotel Zed.

Demi quality time bersama pasangan

Suasana kamar meningkatkan mood baik bagi pasanganDOK. HOTEL ZED Suasana kamar meningkatkan mood baik bagi pasangan

Bukan sekadar program biasa, Baby Maker Nooner rupanya dilatarbelakangi oleh susahnya mencari waktu berduaan bersama pasangan setelah mempunyai anak.

Hal itu dialami sendiri oleh CEO Hotel Zed, Mandy Farmer, saat anaknya masih kecil. Sementara dia ingin menghabiskan waktu berdua bersama sang suami.

Mandy Farmer pun membuat program Baby Maker Nooner, dengan harapan pasangan dapat memiliki quality time walau hanya beberapa jam.

Dapat dikatakan bahwa staycation gratis selama 18 tahun hanyalah bonus bagi pasangan yang menginap di Hotel Zed Kanada demi mendapatkan waktu berduaan yang berkualitas.

Baca juga: 6 Hal yang Dapat Dilakukan Saat Staycation di Hotel

Baby Maker Nooner ini pun menjadi event tahunan. Tahun 2020 menjadi kali kelima program ini dilaksanakan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com