Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingin Menikah di Hotel? Ini Budget dan Fasilitasnya

Kompas.com - 13/02/2020, 18:00 WIB
Yana Gabriella Wijaya,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Hotel sering menjadi sarana yang dipilih untuk melangsungkan pernikahan.

Dinilai lebih praktis, jika menikah di hotel tidak perlu memikirkan biaya sewa, biaya kebersihan, dan biaya katering.

Baca juga: Unik! Hotel Apung Mewah di Swedia Punya Pemandian Es Raksasa

Selain menyediakan venue dan makanan, paket pernikahan di hotel juga sudah termasuk fasilitas lain. Namun sebenarnya berapa harga rata-rata paket pernikahan di hotel?

Dalam acara ALL - Accor Live Limitless Hotel, Kompas.com mengumpulkan beberapa paket hotel yang bisa menjadi refrensi untuk calon pengantin.

Salah satu wedding package yang ditawarkan oleh Ibis Bandung Trans Studio berkisar Rp 84,7 juta untuk undangan 400 orang. Venue terdapat di bawah Masjid AgungTrans Studio Bandung.

“Ibis Bandung Trans Studio memang spesial traditional wedding, acaranya bisa diadakan di ballroom yang cocok untuk traditional wedding,” jelas Erli Marliani, Director of Mice Ibis Bandung Trans Studio, saat ditemui Kompas.com, Rabu (12/02/2020).

Dalam paket tersebut calon pengantin sudah mendapatkan makanan yang terdiri dari dua jenis hidangan pembuka, satu jenis sop, delapan jenis hidangan utama, tiga side dishes dan tiga jenis hidangan penutup.

Di samping itu pelanggan juga mendapatkan penggunaan listrik 5.000 watt dan standar dekorasi untuk pelaminan dan masih banyak lagi.

Selain itu juga keuntungan setelah hari perayaan pernikahan yaitu voucher F&B untuk ulang tahun pernikahan yang pertama. Lalu juga gratis dua tiket masuk ke Trans Studio Bandung.

Baca juga: 13 Hotel dan Resor Terbaru di Asia, Buka Tahun 2020

Beralih dari Bandung, untuk yang ingin merayakan pernikahan di Bogor bisa mempersiapkan budget sekitar Rp 49 juta hingga Rp 200 jutaan.

Hingga bulan Mei 2020 Novotel Bogor menawarkan venue di taman atau garden party. Dikarenakan ballroom dari Novotel Bogor masih direnovasi.

“Kita biasa wedding di taman, outdoor party. Taman kami cukup luas bisa menampung sekitar 400 orang. Suasananya asri dan sangat dekat dengan alam,” jelas Sitta Nurhasanah Cluster Senior Sales Manager Novotel Bogor Golf Resort dan Convention Center Ibis Styles Bogor Raya, saat ditemui oleh Kompas.com, Rabu (12/02/2020).

Novotel Bogor menawarkan paket wedding mulai dari paket akad nikah seharga Rp 49 juta untuk 100 undangan.

Paket akad nikah ini menyediakan venue dan makanan. Selain itu juga gratis dua malam menginap di kamar Suite Room termasuk breakfast untuk dua orang.

Novotel Bogor juga memiliki paket Tulip, seharga Rp 127 juta untuk 250 orang.

Paket sudah termasuk venue, makanan, dan menginap satu malam untuk empat kamar deluxe yang diperuntukan bagi keluarga. Setelah itu masih banyak lagi. Ada juga paket Orchid untuk 500 orang dengan harga Rp 221 juta.

Paket ini termasuk dengan buffet untuk 500 orang. Gratis dua malam menginap di kamar Suite Room termasuk breakfast untuk dua orang dan enam kamar deluxe satu malam, dan masih banyak lagi.

Selanjutnya bagi kamu yang ingin mempersiapkan pernikahan di Bali, Maidiyanto Wijaya, Sales Manager Pullman Bali Legian Beach membagikan informasi mengenai paket pernikahan. Paket pernikahan ini dari Pullman Bali Legian Beach.

Venue di temple lawn, alun-alun, garden wing dan infinity pool dengan pemandangan langsung menuju Pantai Kuta,” jelasnya saat ditemui oleh Kompas.com.

Untuk harganyasekitar Rp 21 juta per 50 orang, Rp 43 juta per 30 sampai 50 orang. Paket ini pengunjung bisa memilih set menu atau buffet lalu juga bisa memilih bebas venue yang dimiliki namuh sesuai kapasitas undangan.

Untuk pernikahan bisa diadakan dengan tipe long table atau theatre, round table, dan standing party.

Paket ini cocok bagi tamu yang hendak melakukan privat party dengan jumlah undangan yang tidak terlalu banyak. Pelanggan juga masih mendapat fasilitas lainnya.

Suasana pernikahan di Fairmont Sanurdok. Fairmont Sanur Suasana pernikahan di Fairmont Sanur

Selain itu juga ada paket pernikahan di Fairmont Sanur dengan harga Rp 170.500.000 untuk 100 orang. Pesta yang diadakan adalah pesta dengan pemandangan laut lepas dan venue-nya ada di taman.

Baca juga: Promo Makan Malam Romantis untuk Valentine di Hotel Kawasan Jakarta

“Itu sudah termasuk untuk wedding ceremony kursi meja, semuanya sudah termasuk, dan termasuk standards dekorasi, dan live performances,” jelas Maourin Tannia Mice & Wedding Manager Fairmont Sanur Beach Bali, saat ditemui di Senayan City.

Selain itu juga sudah termasuk dengan makan malam untuk resepsionis pernikahan untuk 100 orang, dalam buffet dan masih banyak lagi. Lalu juga ada paket pernikahan untuk 30 undangan tamu dengan harga Rp 69.950.000.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com