Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Refund Tiket Pesawat di Agen Perjalanan jika Sakit atau Visa Ditolak

Kompas.com - 16/02/2020, 17:02 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Selain paspor, satu dokumen penting yang diperlukan ketika pergi ke suatu negara adalah visa. Pengajuan visa setiap orang bisa diterima namun memiliki peluang ditolak.

Untuk itu, agen perjalanan siap membantu proses pengembalian tiket pesawat jika pengajuan visamu ditolak kedutaan.

Cara pengembalian atau refund tiket pesawat prosedurnya cukup mudah. 

"Ini sebenarnya tiketnya bisa direfund artinya kalau visanya ditolak pun, kita masih bisa proseskan refund. Pertama, masyarakat atau pelanggan bisa ke travel agent tempat membeli tiket pesawatnya dulu," kata Branch Manager Dwidaya Tour, Erna kepada Kompas.com di sela-sela pameran Singapore Airlines BCA Travel Fair 2020, Sabtu (15/2/2020).

Baca juga: Cara Cegah Virus Corona di Pesawat, Bukan dengan Pakai Masker?

Erna melanjutkan, pengembalian tiket pesawat pun memiliki dua kategori di antaranya pelanggan bisa melakukan refund jika visa ditolak dan ada kabar duka atau kedukaan yang terjadi pada pelanggan.

"Mungkin penumpangnya meninggal atau masuk rumah sakit, itu bisa kita bantu proses refundnya ke maskapai penerbangan," lanjutnya.

Berikut tata cara atau prosedur pengembalian tiket pesawat:

1. Pelanggan datang ke agen perjalanan tempat membeli tiket pesawat

Hal pertama yang perlu dilakukan adalah mendatangi agen perjalanan yang menjadi tempat pembelian tiket pesawat sebelumnya. Jika kamu membeli tiket pesawat saat pameran travel, bisa mendatangi kantor agen perjalanan.

Jangan lupa untuk membawa dokumen atau syarat yang diperlukan dalam proses pengembalian tiket.

Sebelum itu, kamu bisa menghubungi kantor agen perjalanan terkait dokumen atau syarat yang perlu dibawa ke kantor agen untuk antisipasi masing-masing agen perjalanan memiliki kebijakan yang berbeda. 

Baca juga: 8 Cara untuk Lebih Cepat Melalui Proses Masuk Pesawat

Ilustrasi Pesan Tiket Pesawat sebagai Bagian dari Rencana PerjalananSHUTTERSTOCK Ilustrasi Pesan Tiket Pesawat sebagai Bagian dari Rencana Perjalanan

2. Pelanggan menuju area refund

Setiba di kantor agen perjalanan, pelanggan tinggal menuju area refund. Kemudian, pelanggan akan dilayani oleh petugas terkait pengembalian tiket pesawat.

Pada tahapan ini, operator atau petugas bisa saja menolak pengembalian tiketmu jika terdapat data atau syarat yang belum lengkap.

Kamu akan diminta mengisi beberapa formulir yang disiapkan untuk proses pengembalian tiket

Baca juga: Jangan Salah, Ini Hal Sepele Berguna untuk Dapat Tiket Pesawat Murah

3. Tunggu pengembalian uang tiket pesawat 

Usai mengurus proses pengembalian tiket di kantor agen perjalanan, kamu hanya perlu menunggu uang kembali paling lambat dua sampai tiga bulan.

Proses pengembalian tiket kemudian akan diurus sepenuhnya oleh pihak agen perjalanan ke maskapai penerbangan.

"Dari travel agent nanti kami yang akan melakukan proses refund ke maskapai penerbangan, biasanya pengembalian uang sampai tiga bulan. Untuk pemotongannya nanti dari maskapai sendiri, karena ada admin fee-nya juga dari mereka," kata Erna.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Travel Update
5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

Jalan Jalan
Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Travel Update
4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

Jalan Jalan
Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Travel Update
Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Jalan Jalan
Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Travel Update
Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Travel Tips
Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Travel Update
5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com