Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Geopark Run Series 2020 untuk Belitung, Pendaftaran Telah Dibuka

Kompas.com - 27/02/2020, 19:53 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com – Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Belitung, Jasagung Haryadi, mengaku siap untuk menggelar event Geopark Run Series 2020.

Baca juga: Belitung Incar Kunjungan Turis Asing pada 2020, Seperti Ini Strateginya...

Menurut Jasagung ketika ditemui di acara peresmian Geopark Run Series 2020 di Balairung Soesilo Soedarman, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Kamis (27/2/2020), pihaknya sudah melakukan berbagai persiapan terkait gelaran event ini.

Baca juga: Persiapkan UNESCO Global Geopark pada 2020, Belitung Lakukan Cara Ini

“Persiapan utama ada di Danau Kaolin dan Tanjung Kelayang. Untuk infrastruktur pasti sudah dipersiapkan termasuk jalan sudah mulus. Sama paling aksesibilitas Jakarta ke Belitung nanti,” ujar Jasagung.

Baca juga: Jumlah Wisatawan Mancanegara ke Belitung Naik, Jumlah Wisatawan Nusantara Malah Turun

Menurut Jasagung, kemudahan akses dari Jakarta ke Belitung nantinya akan jadi prioritas.

Pasalnya, beberapa waktu ke belakang harga tiket pesawat domestik memiliki harga yang cukup tinggi.

Pulau Batu Berlayar. SHUTTERSTOCK/GATOT HERLIYANTO Pulau Batu Berlayar.

Namun dengan adanya berita mengenai pemberian insentif untuk tiket domestik, Jasagung berharap hal itu bisa mendongkrak minat partisipasi masyarakat Indonesia untuk event ini.

“Dengan insentif ini kan nanti di bulan Maret, April, Mei. Kita harapkan masyarakat makin banyak yang ke Belitung apalagi acara ini (Geopark Run Series) diadakan bulan April, tiket kan turun 30-50% ya. Untuk promosi juga,” jelas Jasagung.

Selain mempersiapkan dalam hal aksesibilitas, Jasagung juga mengaku akan memberdayakan para warga di sekitar geopark untuk bisa mendongkrak ekonomi mereka. Salah satunya dengan pembinaan dan persiapan UKM.

Nantinya para pelaku UKM ini akan bisa menjajakan dagangannya di sepanjang rute Geopark Run Series 2020 ini.

Kuliner Belitung yang khas dengan makanan lautnya juga akan ditonjolkan, dan bisa membantu memberdayakan ekonomi para pelaku UKM ini.

Danau Kaolin di Belitung. SHUTTERSTOCK/BANGHOL Danau Kaolin di Belitung.

Untuk rute para peserta Geopark Run Series nanti, akan berputar di kawasan geopark Belitung.

Nantinya akan terdapat empat jarak lari yang bisa ditempuh para peserta. Di antaranya ultra run 60K dan celebration run 5K/10K/21K.

Nantinya para peserta yang mengikuti celebration run akan memulai rute lari mereka dari Pantai Tanjung Kelayang.

Sementara untuk para peserta ultra run akan memulai rute lari mereka di Danau Kaolin. Nantinya semua peserta dari setiap kategori lari akan finish di Pantai Tanjung Kelayang.

“Akan banyak destinasi yang dilewati para pelari. Total ada 17 objek geosites yang akan dilewati di dalam geopark. Salah satunya adalah Bukit Peramun, lalu Tanjung Kelayang dan Danau Kaolin yang jadi pusat untuk start dan finish,” tutur Jasagung.

Untuk target peserta sendiri pemerintah Kabupaten Belitung mengharapkan lebih kurang 1000 peserta yang akan mengikuti ajang ini.

Hingga kini, pendaftaran Geopark Run Series 2020 untuk Belitung telah dibuka dan telah berhasil meraih sekitar 80 peserta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com