Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mencicipi Soto Betawi Haji Ma'ruf, Soto Betawi dengan Kuah Susu Pertama

Kompas.com - 28/02/2020, 19:17 WIB
Yana Gabriella Wijaya,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

Soto betawi ini berbeda dengan soto betawi kebanyakan. Rasanya sederhana tetadpi dalam semangkok soto betawi terdiri dari banyak daging dan jeroan.

Berbeda dengan soto betawi kebanyakan yang mengunakan potongan sayur seperti tomat.

Soto betawi H. Ma’ruf ingin mempertahankan keaslian resep dengan tidak menambah komponen sayuran.

Jeroan yang dihidangkan terdiri dari paru, babat, kikil, usus dan ditambah potongan daging.

Paru yang sajikan dimasak dengan mengunakan teknik yang berbeda. Pertama paru di rebus lalu di goreng sehingga tekurnya garing di luar tetapi empuk di dalam.

Baca juga: Gado-gado Bon Bin, Kuliner Legendaris Jakarta Sejak 1960

"Babat juga kita pakai yang putih yang sudah bersih, sehingga orang yang tidak biasa makan jeroan tidak geli lagi karena warnanya hitam," jelas cucu dari Haji Ma'ruf.

Kuah santan yang dicampur susu membuat soto ini istimewa. Apalagi kuah yang digunakan merupakan kaldu dari daging dan jeroan.

Rasa creamy santan dan susu, sangat dominan. Bumbu yang digunakan juga terbilang royal, sehingga rasa kuah semakin mantap. 

Sebagai tambahan ada emping yang langsung dimasukan ke kuah soto.

Keistimewaan lain dari Soto Betawi Haji Ma'ruf adalah daging sapi dan jeroan diolah dengan baik , hingga tidak ada bau prengus atau amis khas sapi. 

Perlu ditekankan bahwa Soto Betawi Haji Ma’ruf tidak menggunakan penyedap dan bahan kimia lain.

Baca juga: Berdagang Sejak Masa Penjajahan, Ini Rahasia Kelezatan Soto Betawi Haji Maruf

Selain soto betawi di Soto Betawi Haji Ma'ruf juga menyediakan aneka sate seperti sate kambing, sapi, dan ayam. 

Ada juga soto bening, laksa betawi dan ayam goreng.

Untuk satu porsi soto betawi daging dihargai Rp. 45.000 sedangkan soto betawi campur dihargai Rp. 42.000.

Harga rata-rata makanana yang ditawarkan berkisar Rp. 22.000 hingga Rp. 50.000.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com