“Kemenpar kita anggarannya Rp 3,6 triliun tapi kok hanya bisa mendatangkan sekitar 19 juta wisatawan saja,” lanjutnya.
Indonesia memiliki modal besar dalam menarik wisatawan premium dengan minat khusus. Ia menyebutkan wisata bahari sebagai salah satu aktivitas yang punya daya tarik paling tinggi.
Pasalnya, Indonesia merupakan negara kedua di dunia dengan garis pantai terpanjang setelah Kanada.
Haryadi sempat menyebutkan beberapa destinasi dan aktivitas yang bisa dikhususkan untuk menyasar wisatawan minat khusus.
Untuk wisata bahari khususnya diving atau menyelam, para pelaku usaha dan pemerintah bisa misalnya langsung menyasar para pecinta diving yang misalnya sedang berburu ikan hiu paus.
Dengan target yang langsung spesifik, baik anggaran maupun bahan untuk promosi akan lebih terarah dan efektif.
“Apalagi dengan akses internet ini harusnya lebih mudah. Bisa menggunakan big data untuk mencari pasar yang lebih spesifik. Jadi yang penting itu kelola anggaran dengan baik dan seimbang, lalu buat program promosi tepat sasaran,” tutup Haryadi.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.