Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Intip Hotel Kapsul Kekinian Punya Terminal 2 Bandara Soekarno-Hatta

Kompas.com - 01/03/2020, 19:11 WIB
Yana Gabriella Wijaya,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Hotel kapsul kekinian layaknya hotel canggih di Jepang akan buka mulai 27 Februari 2020 di Bandara Soekarno-Hatta. 

Bagi para traveler bisa menemukan hotel kapsul kekinian bernuansa futuristik dengan 136 kamar dan 5 sleeping pod itu di Area Keberangkatan Terminal 2.

Baca juga: Selain Hotel, Ini 4 Penginapan Unik Khas Jepang

Matras dan bantal kualitas tinggi serta dilengkapi multimedia terkini, charging ports, lampu baca, dan penyejuk udara melengkapi fasilitas di dalam kamar.

Fasilitas yang membuat nyaman itu juga ditambah dengan adanya shower dan kloset bagi pria dan wanita.

Hotel dengan julukan Digital Airport Hotel ini bukan satu-satunya dan pertama kali di buka di area Bandara Soekarno-Hatta.

Pada bulan Agustus 2018 lalu sudah hadir hotel serupa di Terminal 3 Soekarno-Hatta.

Baca juga: Terminal 3 Sebagai Destinasi Digital Airport Pertama di Indonesia

Lobi Digital Airport Hotel.DOK. DIGITAL AIRPORT HOTEL Lobi Digital Airport Hotel.

President Director PT Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin mengatakan Digital Airport Hotel merupakan salah satu upaya mengimplementasikan konsep Smart Airport yang mengutamakan kepraktisan dalam bepergian.

Baca juga: 7 Fasilitas Terminal 2 Bandara Soekarno-Hatta untuk Mudahkan Penumpang

“Tren melakukan perjalanan khususnya bagi traveler yang ingin berlibur adalah kepraktisan, karena itu kami juga mencoba melakukan simplifikasi terhadap sejumlah layanan,” jelasnya dalam siaran pers yang didapat Kompas.com.

"Di antaranya menghadirkan self check-in, self baggage drop, Digital Airport Hotel, iMate Lounge, hingga fasilitas transportasi seperti Skytrain dan sebagainya," lanjutnya.

Digital Airport Hotel di Terminal 2.dok. Digital Airport Hotel Terminal 2 Digital Airport Hotel di Terminal 2.

Ia juga mengatakan bahwa Digital Airport Hotel yang merupakan hotel kapsul kekinian ini juga melengkapi keberadaan hotel lainnya di kawasan Soekarno-Hatta.

Rencananya akan dibuka dua hotel berbintang di Terminal 3 dan 1 hotel berbintang di integrated building.

Sehingga, traveler memiliki berbagai alternatif menginap di Soekarno-Hatta. Ditambah lagi, kini traveler dapat dengan mudah menuju seluruh terminal menggunakan Skytrain.

Digital Airport Hotel, baik di Terminal 3 dan Terminal 2, dikelola langsung oleh PT Capsule Indonesia.

Direktur Utama PT Capsule Indonesia Rudi Josano mengatakan permintaan terhadap Digital Airport Hotel di Soekarno-Hatta cukup tinggi.

Baca juga: Apakah Ini Hotel Paling Ramah Hewan Peliharaan di Dunia?

Lebih lanjut, Rudi Josano menuturkan nuansa Digital Airport Hotel juga menjadi daya tarik karena menghadirkan sensasi seperti menginal di luar angkasa.

“Tingkat okupansi hotel kapsul Digital Airport Hotel di Terminal 3 cukup tinggi sudah mencapai sekitar 70%, karena itu kini juga hadir Digital Airport Hotel di Terminal 2 untuk mengakomodir permintaan atas hotel kapsul yang dilengkapi berbagai fasilitas modern,” imbuhnya.

Digital Airport Hotel di Terminal 2dok. Digital Airport Hotel Terminal 2 Digital Airport Hotel di Terminal 2

Kamar berbentuk kapsul tersebut disewakan mulai dari Rp280.000 untuk 6 jam, lalu Rp 305.000 untuk 9 jam, dan full day Rp 350.000.

Sementara itu penyewaan sleeping pod belum dibuka untuk publik. Sleeping pod di Terminal 2 ini menjadi yang pertama di antara bandara-bandara di Indonesia lainnya.

Sekaligus merupakan fasilitas modern dengan teknologi terkini yang ditujukan bagi wisatawan untuk beristirahat dalam waktu singkat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com