JAKARTA, KOMPAS.com - Marriott International kembali dengan program Ayo Makan by Marriott Bonvoy.
Program ini merupakan program kuliner tahunan yang sudah dilakukan sejak empat tahun terakhir yang menyatukan hotel, chef, dan tamu dalam pengalaman kuliner Indonesia yang otentik.
Baca juga: Cara Masak Bibimbap Halal ala Chef Jun
“Awalnya kami memulai Ayo Makan ini sebagai promosi untuk bulan Ramadhan. Tahun lalu programnya bertemakan Street Food, lalu tahun ini kami ingin ikut mendukung inisiatif pemerintah soal 10 Bali Baru,” ujar Ramesh Jackson, Market Vice President Marriott International untuk Indonesia.
Kampanye 10 Bali Baru yang diluncurkan Presiden Joko Widodo pada 2016 ini mempromosikan lima destinasi super prioritas yakni Likupang, Mandalika, Borobudur, Danau Toba, dan Labuan Bajo.
Baca juga: 10 Obyek Wisata Instagramable di 10 Destinasi Bali Baru
“Akhirnya kami pun memutuskan tiga hal yang ingin kami capai di tahun ini. Pertama, membawa Ayo Makan ke level selanjutnya. Kedua, mempromosikan bakat-bakat chef lokal. Dan ketiga, mempromosikan destinasi wisata super prioritas Indonesia,” jelas Ramesh Jackson dalam acara kompetisi final Ayo Makan, The Westin Jakarta, Selasa (3/3/2020).
Para chef ini sejak Februari lalu telah melalui proses brainstorming serta perencanaan makanan yang akan mereka sajikan.
Dari 50 peserta, disaring lagi menjadi 10 besar finalis yang bertanding langsung di The Westin, Jakarta, Selasa (3/3/2020).
Para chef ini harus memasak dua sajian yang berasal dari lima destinasi super prioritas tersebut.
Dalam babak final ini, 10 chef tersebut harus memasak dan menyajikan makanan mereka untuk dicicipi oleh para juri.
Tim juri yang terdiri dari perwakilan Marriott International dan Chef Rinrin Marinka akan langsung memilih tiga pemenang.
“Indonesia bukan hanya sekadar nasi goreng, tapi lebih dari itu. Ini jadi kesempatan yang sangat bagus untuk memperkenalkan makanan tradisional Indonesia, mengetahui cerita di balik masing-masing hidangan,” tutur Raheel Ahmad, Culinary Director, APEC (Asia Pacific Excluding China) Marriott International.
Hidangan dari ketiga pemenang ini nantinya akan ditampilkan di semua hotel yang berpartisipasi di Indonesia bersama dengan masing-masing signature menu hotel selama bulan Ramadan dari April hingga Mei 2020.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.