JAKARTA, KOMPAS.com - Atas undangan Presiden Joko Widodo, Raja Kerajaan Belanda Willem Alexander dan Ratu Maxima melakukan kunjungan kenegaraan ke Indonesia mulai hari ini Selasa-Jumat, 10-13 Maret 2020.
Mereka mengunjungi Jakarta, Yogyakarta, Kalimantan, dan Sumatera.
Rombongan Raja Belanda tiba di Indonesia melalui Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur pada Senin (9/3/2020).
Baca juga: Dikembalikan Belanda, Keris Pangeran Diponegoro Akan Disimpan di Museum
Kedatangan keduanya disambut oleh Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartanto dan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi.
Pada hari pertama kunjungan, Selasa (10/3/2020), Raja dan Ratu Belanda mengunjungi Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan. Mereka tampak tiba bersama rombongan sekitar pukul 09.15 WIB.
Baca juga: Raja dan Ratu Belanda Letakkan Karangan Bunga di TMP Kalibata
Pantauan Kompas.com, Raja Willem mengenakan setelan jas berwarna hitam berdasi merah, sedangkan Ratu Maxima mengenakan gaun berwarna hijau muda.
Usai disambut oleh jajaran Kementerian Luar Negeri, mereka langsung menuju tugu Monumen TMP.
Kemudian Brigjen TNI Syafruddin yang kini menjabat sebagai Kasgartap 1 Jakarta memimpin penghormatan dan dilanjutkan dengan mengheningkan cipta diiringi instrumen lagu "Gugur Bunga".
Baca juga: Jelang Kunjungan Raja Belanda, Karpet Merah Digelar di TMP Kalibata
Raja dan Ratu Belanda lantas menaruh karangan bunga di depan tugu monumen TMP Kalibata itu.
TMP Kalibata sendiri merupakan bangunan bersejarah, tempat memakamkan orang-orang yang telah berjasa bagi kesatuan Indonesia. Seperti pahlawan nasional dan veteran perang kemerdekaan Indonesia.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan