Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cegah Virus Corona, UEA Setop Terbitkan Visa Per 17 Maret 2020

Kompas.com - 17/03/2020, 08:27 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kementerian Luar Negari Uni Emirat Arab (UEA) mengumumkan perkembangan sejumlah kebijakan dan pencegahan penyebaran virus corona, Sabtu (14/3/2020).

Salah satu kebijakan tersebut adalah menghentikan pemberian semua jenis visa mulai Selasa (17/3/2020).

Melalui akun instagram @safetravel.kemlu, selain menghentikan visa, UEA juga akan menghentikan penerbangan ke Suriah, Irak, Turki, dan Lebanon.

Baca juga: Bagaimana Cara Starbucks Indonesia Cegah Virus Corona?

"Pemerintah UEA akan mengeluarkan daftar negara yang warganya wajib melakukan isolasi diri selama empat hari ketika memasuki UEA," tulis akun @safetravel.kemlu.

"Daftar tersebut akan diumumkan kemudian, dan dapat berubah sesuai perkembangan," lanjutnya.

Selain itu, bagi delegasi atau diplomatic corps yang sudah memiliki janji akan melakukan pertemuan dengan pejabat UEA akan dilakukan tes atau pemeriksaan 24 jam sebelumnya.

Baca juga: Imbauan Terbaru KBRI Singapura Terkait Kasus Virus Corona

Pada Minggu (15/3/2020), pemerintah UEA juga mengeluarkan kebijakan baru lainnya yaitu larangan ke pantai dan taman umum hingga akhir Maret.

Kemudian instruksi bagi pengelola tujuan wisata dan event organizer untuk menunda kegiatan yang sudah terencana antara Maret hingga April.

Adapun beberapa Warga Negara UEA juga telah menghentikan semua kegiatan olahraga, penutupan bioskop, kolam renang dan klub olahraga.

Baca juga: Update: Daftar 30 Tempat Wisata di Jakarta yang Tutup untuk Cegah Penyebaran Corona

Terkait penerbangan, maskapai penerbangan Etihad juga mengumumkan pengurangan penerbangan ke Indonesia sejak Minggu (15/3/2020).

"Semula dua penerbangan, menjadi hanya satu penerbangan sehari dari Abu Dhabi ke Jakarta," tulis akun @safetravel.kemlu.

Semua kebijakan dan langkah tersebut akan ditinjau secara periodik untuk diperpanjang atau dicabut atau diambil langkah-langkah baru jika diperlukan.

Baca juga: Cegah Virus Corona, NTB Tutup Sementara Pelayaran ke 3 Gili

Bagi kamu yang mengalami permasalahan selama berada di UEA dapat menghubungi hotline KBRI Abu Dhabi di +971-566-156259.

Ikuti peliputan dari hari ke hari tentang wabah ini dalam Liputan Khusus Wabah Virus Corona dan Indonesia Positif Terinfeksi Virus Corona di Kompas.com

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korban Open Trip, 105 Orang Gagal Mendaki Gunung Rinjani

Korban Open Trip, 105 Orang Gagal Mendaki Gunung Rinjani

Travel Update
Libur Lebaran 2024 Berakhir, Kunjungan Wisata di Gunungkidul Lampaui Target

Libur Lebaran 2024 Berakhir, Kunjungan Wisata di Gunungkidul Lampaui Target

Travel Update
Iran Serang Israel, Ini 8 Imbauan KBRI Teheran untuk WNI di Iran

Iran Serang Israel, Ini 8 Imbauan KBRI Teheran untuk WNI di Iran

Travel Update
Penerbangan ke Israel Terganggu akibat Serangan Iran

Penerbangan ke Israel Terganggu akibat Serangan Iran

Travel Update
Pesona Curug Sewu di Kendal, Air Terjun Bertingkat Tiga Jawa Tengah

Pesona Curug Sewu di Kendal, Air Terjun Bertingkat Tiga Jawa Tengah

Jalan Jalan
Iran Serang Israel, WNI di Beberapa Negara Timur Tengah Diminta Waspada dan Lapor ke Kemenlu

Iran Serang Israel, WNI di Beberapa Negara Timur Tengah Diminta Waspada dan Lapor ke Kemenlu

Travel Update
4 Villa Sekitar Tawangmangu Wonder Park Karanganyar, mulai Rp 600.000

4 Villa Sekitar Tawangmangu Wonder Park Karanganyar, mulai Rp 600.000

Hotel Story
Beri Makan Rusa di Rumah Dinas Wali Kota Pangkalpinang, Simak Aturan Pakannya

Beri Makan Rusa di Rumah Dinas Wali Kota Pangkalpinang, Simak Aturan Pakannya

Travel Tips
Promo Kereta Api Mudik Belakangan Ekstra Hemat, Bayar Tiket 80 Persen

Promo Kereta Api Mudik Belakangan Ekstra Hemat, Bayar Tiket 80 Persen

Travel Update
4 Wisata Hutan Pinus di Bantul Yogyakarta

4 Wisata Hutan Pinus di Bantul Yogyakarta

Jalan Jalan
Rute Menuju Palalangon Park Ciwidey Bandung

Rute Menuju Palalangon Park Ciwidey Bandung

Jalan Jalan
Libur Lebaran 2024, Okupansi Hotel-hotel di Kota Batu Tak Sesuai Harapan

Libur Lebaran 2024, Okupansi Hotel-hotel di Kota Batu Tak Sesuai Harapan

Travel Update
Wahana dan Aktivitas Wisata di Palalangon Park Ciwidey

Wahana dan Aktivitas Wisata di Palalangon Park Ciwidey

Jalan Jalan
Palalangon Park Ciwidey: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Palalangon Park Ciwidey: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Wajah Baru Alun-alun Kebumen, Kapal Mendoan Jadi Daya Tarik Pemudik

Wajah Baru Alun-alun Kebumen, Kapal Mendoan Jadi Daya Tarik Pemudik

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com