Pihak Qantas akan memberi memberi informasi mengenai penerbangan tersebut.
Pelanggan dengan pemesanan pada penerbangan Internasional dan penerbangan domestik di Australia dengan jadwal penerbangan hingga 31 Mei 2020, tiket tersebut dapat dibatalkan.
Sebagai gantinya pihak Qantas akan mempertahankan nilai pemesanan sebagai kredit penerbangan untuk pembelian tiket di masa mendatang.
Baca juga: Update Kebijakan Refund dan Ubah Jadwal All Nippon Airways terkait Wabah Virus Corona
Proses pembatalan harus segera diproses, paling lambat 31 Maret 2020. Aturan ini berlaku untuk semua layanan Qantas Group termasuk Jetstar dan semua mitra maskapai.
Kredit penerbangan dapat ditebus paling lambat 30 September 2020 atau dalam waktu 12 bulan dari tanggal tiket asli dikeluarkan.
Kredit penerbangan dapat digunakan untuk perjalanan pada penerbangan domestik atau internasional, untuk tanggal perjalanan yang tersedia pada saat penukaran.
Qantas akan membebaskan biaya perubahan jadwal, tetapi penumpang harus membayar sendiri selisih biaya pemesanan baru.
Langkah-langkah yang dilakukan untuk membatalkan pemesananmu, pertama pergi ke situs resmi Qantas dan buka dibagian Manage booking.
Selanjutnya masukkan referensi pemesanan dan nama belakang untuk login.
Setelah itu scroll ke bagian bawah lalu klik di 'Flights' atau klik 'Flight details' di navigasi sebelah kiri untuk melihat pemesananmu. Lalu klik 'Cancel/Voucher'. Setelah itu pilih preferensi, antara 'Credit voucher' atau 'Refund'.
Baca juga: Cegah Corona, 82 Negara Ini Wajibkan Karantina 14 Hari bagi Pendatang
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.