Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menengok Masjid Shah Cheragh di Iran yang Jadi Tempat Produksi Masker Virus Corona

Kompas.com - 08/04/2020, 18:02 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Sebuah masjid di Kota Shiraz, Iran yaitu Masjid Shah Cheragh beralih fungsi menjadi tempat pembuatan masker selama wabah virus corona melanda negara itu.

Melansir Iran Front Page News, para perempuan setempat tampak tengah bekerja memproduksi masker yang digunakan untuk mencegah penyebaran virus corona.

Masjid ini diketahui tutup sejak awal kebijakan penguncian nasional negara Iran guna mencegah penyebaran virus corona.

Lantas, seperti apa masjid Shah Cheragh yang dinilai memiliki arsitektur bagus ini?

Siapa saja yang masuk ke masjid ini akan disajikan dengan pemandangan langit-langit yang dipenuhi seperti kilauan bintang.

Baca juga: Orang Jepang, China, dan Korea Sering Pakai Masker, Ternyata Ini Alasannya...

Masjid yang menjadi tempat bersemayamnya putra-putra dari Imam Musa al-Khadim dan saudara-saudara dari Imam Reza ini didominasi oleh ornamen-ornamen berwarna hijau berkilauan.

Masjid Shah Cheragh di Iran yang jadi tempat pembuatan maskerMohammadreza Farbood Masjid Shah Cheragh di Iran yang jadi tempat pembuatan masker

Salah satu agen perjalanan wisata Indonesia yaitu WITA Tour and Travel juga memiliki paket jalan-jalan mengunjungi masjid Shah Cheragh.

Hal ini dikatakan Marketing WITA Tour and Travel, Rifa Nur Octavia saat dihubungi Kompas.com, Rabu (8/4/2020).

Seorang pembuat masker di Masjid Shah Cheragh, IranMohammadreza Farbood Seorang pembuat masker di Masjid Shah Cheragh, Iran

"Iya, itu salah satu masjid terbagus di Iran dan makam sahabat serta keluarga Nabi juga di sana. Dinding masjidnya dilapisi jutaan kaca-kaca kecil," katanya.

WITA Tour and Travel memiliki paket wisata Mono Iran. Wisatawan akan diajak berkunjung ke Shiraz, salah satu kota di Iran pada hari ketiga. Dalam paket wisata tersebut wisatawan akan diajak berkeliling Iran selama 10 hari.

Baca juga: Kebiasaan Orang Korea Selatan Pakai Masker, Ternyata Berawal dari Kejadian Ini...

Melihat situs Lonely Planet, masjid ini juga memiliki museum di sudut barat laut halaman, tepat di sebelah tempat suci.

Masjid Shah Cheragh di Iran yang jadi tempat pembuatan maskerMohammadreza Farbood Masjid Shah Cheragh di Iran yang jadi tempat pembuatan masker

Museum menyimpan koleksi benda-benda yang berhubungan dengan tempat suci seperti beberapa Al-Quran tua nan berharga di lantai atas.

Selain itu, di lantai bawah kamu bisa mengagumi pintu dengan arsitektur bagus dan megah yang dihiasi dengan perak, emas, dan lapis lazuli.

Baca juga: Pengalaman WNI saat Gerakan Bagi-bagi Masker Kain Gratis di Ceko

Masjid ini memiliki kubah bulat Shirazi yang khas, ornamen cermin bergaya rumit, dengan empat pilar kayu ramping yang proporsinya nyaris sempurna.

Para pembuat masker di Masjid Shah Cheragh, IranMohammadreza Farbood Para pembuat masker di Masjid Shah Cheragh, Iran

Wisatawan diperbolehkan masuk di halaman tengah kompleks masjid dan bisa juga mengambil foto. Namun tidak boleh membawa kamera berukuran besar dan tripod.

Bagi wisatawan selain agama Islam, tidak diizinkan masuk ke masjid pada waktu-waktu yang tertulis.

Para pekerja pembuat masker di Masjid Shah Cheragh, IranMohammadreza Farbood Para pekerja pembuat masker di Masjid Shah Cheragh, Iran

Terdapat peraturan yang mengharuskan pengunjung wanita mengenakan cadar di seluruh kompleks masjid. Cadar tersebut tersedia gratis untuk dipinjamkan di pintu masuk wanita.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Wahana dan Kolam Renang di Kampoeng Kaliboto Waterboom Karanganyar

Wahana dan Kolam Renang di Kampoeng Kaliboto Waterboom Karanganyar

Jalan Jalan
Gunung Ruang Meletus, AirAsia Batalkan Penerbangan ke Kota Kinabalu

Gunung Ruang Meletus, AirAsia Batalkan Penerbangan ke Kota Kinabalu

Travel Update
Kampoeng Kaliboto Waterboom: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kampoeng Kaliboto Waterboom: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Jalan Jalan
Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Travel Update
The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

Jalan Jalan
Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Travel Tips
Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Travel Update
Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Travel Update
13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

Travel Update
Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja 'Overtime' Sopir Bus Pariwisata

Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja "Overtime" Sopir Bus Pariwisata

Travel Update
Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

BrandzView
Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Travel Update
Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Travel Update
ASDP Catat Perbedaan Tren Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024 Merak-Bakauheni

ASDP Catat Perbedaan Tren Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024 Merak-Bakauheni

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com