Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

17 Cara untuk Bantu Industri Pariwisata Setelah Pandemi Corona

Kompas.com - 11/04/2020, 10:50 WIB
Nabilla Ramadhian,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi

 

7. Beli travel gift card

Apabila kamu belum siap untuk memesan perjalanan saat ini, namun ingin mendukung merek hotel kesukaanmu, maskapai, atau operator kapal pesiar, maka bisa pertimbangkan untuk membeli travel gift card yang bisa digunakan di lain waktu.

 

Kamu tidak perlu menggunakannya hingga kamu siap, namun vendor perjalanan tempat membeli travel gift card dapat mulai mengambil manfaat dari pendapatan yang kamu beri.

Baca juga: Kenapa Awak Kabin Pesawat Kebanyakan Perempuan?

8. Manfaatkan penyewaan mobil saat berjalan-jalan

Industri penyewaan mobil tengah terguncang. Banyak orang yang berada di rumah dan perjalanan liburan dibatalkan hingga berminggu-minggu lamanya.

Apabila kamu ingin membantu, maka bisa pertimbangkan menyewa mobil untuk perjalananmu di lain waktu.

Tawaran yang diberikan oleh jasa penyewaan mobil seharusnya banyak sesaat setelah virus corona sudah tidak lagi menjadi sebuah ancaman.

Menyewa mobil juga dapat meningkatkan kenyamanan dan berpotensi membantu memiliki lebih banyak ruang di perjalanan berikutnya.

Baca juga: Pesan Antar Makanan Bisa Bantu Hotel dan Restoran saat Wabah Corona?

9. Pertimbangkan penyewaan rumah singgah

Kamar Star Wars di Anaheim Villa.Airbnb Kamar Star Wars di Anaheim Villa.

Para pemilik rumah singgah juga terkena dampak virus corona akibat menurunnya pemesanan.

Tidak hanya itu, mereka juga harus berhadapan dengan permintaan terus menerus konsumen yang ingin uangnya dikembalikan.

Kamu bisa membantu para pemilik rumah singgah yang saat ini merugi dengan menyewa properti Airbnb atau rumah singgah lain langsung dari pemiliknya.

Baca juga: Saran Bagi Pelaku Pariwisata agar Dapat Bertahan di Tengah Krisis Pandemi Virus Corona

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com