JAKARTA, KOMPAS.com – Pada Sabtu (18/4/2020), beredar sebuah video di media sosial berisi informasi mengenai dugaan es krim Viennetta langka di minimarket.
Video yang diunggah oleh akun Instagram Awirachma @awirachma lantas menjadi viral.
Dua video yang diunggah oleh akun tersebut mengenai penelusuran es krim Viennetta yang kemudian ditemukan di dalam mesin pendingin.
Baca juga: Viral Video Dugaan Penimbunan Es Krim Viennetta, Ini Penjelasan Alfamart-Indomaret
Melalui keterangan tertulis dalam unggahan tersebut, dia merincikan bahwa dia telah mendatangi empat minimarket di dekat rumahnya.
Ia menemukan es krim Viennetta ditaruh di bagian bawah mesin pendingin.
Video tersebut lantas viral dan penuh komentar netizen. Mereka beradu argumen mengenai tindakan dan temuan Awirachma.
Sejak es krim Viennetta diluncurkan kembali pada 1 April 2020, banyak masyarakat yang berlomba-lomba mencarinya.
Kendati demikian, sebagian besar dari mereka kembali dengan tangan kosong akibat sulitnya mencari es krim legendaris tersebut.
Baca juga: Susah Cari Viennetta? Ini 4 Resep Bikin Viennetta Sendiri di Rumah
Kompas.com bertanya kepada Wall's Indonesia mengenai kelangkaan es krim ini. Apakah ada kesulitan distribusi atau stok terbatas seperti yang banyak ditanyakan netizen.
"Besarnya animo masyarakat membuat proses distribusi es krim Viennetta mengalami sedikit kendala," kata Head of Marketing Ice Cream PT Unilever Indonesia Tbk, Arya Bahupringga kepada Kompas.com, Rabu (22/4/2020).
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.