Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Refund Tiket Mudik AirAsia, Bisa Ubah Jadwal atau Tukar Akun Kredit

Kompas.com - 24/04/2020, 13:01 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Ni Luh Made Pertiwi F.

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Maskapai penerbangan AirAsia mengeluarkan kebijakan fleksibilitas untuk calon penumpang yang terdampak penyebaran virus corona dan menghambat perjalanan.

Hal ini menyusul kebijakan larangan mudik dari pemerintah yang berlaku mulai Jumat (24/4/2020).

Berdasarkan situs resmi AirAsia, kebijakan ini dapat dilakukan bagi seluruh pelanggan yang telah memesan tiket pada 17 April 2020 atau sebelumnya dengan tanggal keberangkatan 23 Maret 2020 hingga 30 Juni 2020.

Baca juga: Mudik Dilarang, Ini Daftar 34 Bandara di Indonesia yang Hentikan Penerbangan Penumpang

Pelanggan yang memenuhi persyaratan tersebut dapat memilih kompensasi yang fleksibel melalui aplikasi AirAsia Virtual Allstar (AVA) untuk melakukan pengubahan jadwal, atau menukar nilai tiket penerbangan menjadi akun kredit.

Adapun untuk pengubahan jadwal penerbangan tanpa dikenakan biaya tambahan berlaku periode perjalanan sebelum 31 Oktober 2020 di rute yang sama dan tidak terbatas, tergantung ketersediaan kursi.

Sementara pelanggan yang memilih tukar nilai tiket penerbangan ke akun kredit, berlaku selama 365 hari untuk pembelian tiket berikutnya.

Informasi pengajuan kompensasi tersebut hanya berlaku untuk pelanggan yang melakukan pemesanan melalui airasia.com atau aplikasi AirAsia.

Bagi pelanggan yang memesan melalui group desk atau melalui agen perjalanan, dapat menghubungi agen pemesanan masing-masing untuk info lebih lanjut.

Adapun pengajuan kompensasi bisa dilakukan melalui AVA di bawah kategori berikut:

AirAsia membatalkan penerbangan

Syarat:

Jika penerbangan dibatalkan oleh AirAsia, penumpang akan menerima e-mail atau SMS sesuai alamat kontak yang didaftarkan.

Silakan merujuk ke e-mail yang didapatkan untuk mendapat informasi terkait layanan kompensasi tersedia.

Caranya mengajukan kompensasi:

  1. Pilih menu "Covid-19" di menu utama AVA
  2. Pilih "AirAsia membatalkan penerbangan saya"
  3. Pilih salah satu opsi "Akun kredit" atau "Pindah Penerbangan"
  4. Lanjutkan tahapan berikutnya sesuai arahan AVA

Pembatalan atau pengubahan jadwal tiket berdasarkan keinginan sendiri

Syarat:

Pemesanan tiket yang dilakukan pada atau sebelum 17 April 2020, dengan jadwal keberangkatan antara tanggal 23 Maret 2020 hingga 30 Juni 2020.

Cara mengajukan kompensasi:

  1. Pilih menu "Covid-19" di menu utama AVA
  2. Pilih "Saya ingin mengubah atau membatalkan penerbangan saya"
  3. Pilih salah satu opsi "Akun Kredit" atau "Pindah Penerbangan"
  4. Lanjutkan tahapan berikutnya sesuai arahan AVA.

Awak kabin AirAsia terlihat membersihkan kabin dengan disinfektanDok. AirAsia Indonesia Awak kabin AirAsia terlihat membersihkan kabin dengan disinfektan

Sebelum mengajukan kompensasi melalui AVA, pastikan bahwa alamat email digunakan sesuai dengan email yang Anda gunakan saat melakukan pemesanan tiket.

Pengisian detail penumpang berupa nama depan dan nama belakang dilakukan sesuai dengan ketentuan.

Jika Anda ingin mengubah jadwal penerbangan, pastikan jadwal penerbangan baru yang dipilih tersedia pada tanggal yang dipilih.

Baca juga: Cara Refund Kereta Bandara Soekarno-Hatta dan Kualanamu, Dana Dikembalikan 100 Persen

Setelah berhasil mengajukan kompensasi, Anda akan mendapat nomor kasus di akhir percakapan dengan AVA yang juga akan dikirimkan ke email.

Anda bisa mengecek status pengajuan menggunakan fitur "Kasus Saya" yang tersedia saat masuk ke akun BIG Member.

Sekadar informasi, dikarenakan banyaknya pengajuan kompensasi saat ini, maka prosesnya dapat berlangsung sekitar 30 hari kerja untuk sampai ke rekening bank Anda.

Jika status pengajuan kompensasi ditolak, artinya Anda tidak memenuhi persyaratan yang berlaku.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com