Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Buat Peanut Butter Cheesecake Oreo Pie, Isi Waktu di Rumah

Kompas.com - 27/04/2020, 07:25 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com – Punya banyak biskuit Oreo di rumah? Kamu tidak perlu memakan langsug semua, karena bisa mengolahnya menjadi sajian penutup yang punya tampilan cantik.

Sajian yang dimaksud adalah Peanut Butter Cheesecake Oreo. Tertarik mencoba? Kamu bisa membuat pai tersebut di rumah.

Baca juga: Ingin Dalgona Coffee tapi Bukan Pencinta Kopi? Coba Resep Dalgona Nutella, Strawberry, dan Cokelat

Seperti dilansir dari Sajian Sedap, berikut resep dan langkah-langkah membuat pai Peanut Butter Cheesecake Oreo.

Bahan Pai:

  • 200 gram biskuit oreo tanpa krim
  • 100 gram mentega tawar, lelehkan
  • 50 gram dark cooking chocolate, lelehkan

Baca juga: Resep Es Blewah untuk Hidangan Takjil dan Tips Memilih Blewah

Bahan Isi:

  • 125 ml air
  • 1 sendok makan maizena
  • 100 gram selai kacang
  • 1/8 sendok teh garam
  • 15 gram gula pasir
  • 50 gram white cooking chocolate, potong-potong
  • 2 lembar gelatin, rendam, peras
  • 100 gram whipped bubuk dikocok dengan 200 ml air es hingga mengembang

Baca juga: 7 Resep Sajian Buka Puasa, Bahan Murah dan Gampang Dibuat di Rumah

Bahan Topping:

  • 75 ml krim kental
  • 185 gram dark cooking chocolate, potong-potong
  • 25 gram mentega tawar

Hiasan:

  • 100 gram marshmallow kecil

Baca juga: Resep Nugget Tempe, Hidangan Praktis untuk Menu Buka Puasa

Cara Membuat Peanut Butter Cheesecake Oreo:

  1. Haluskan Oreo, lalu campurkan dengan mentega dan dark cooking chocolate.
  2. Setelah rata, pipihkan dan tata adonan pai di dalam cetakan pai dengan diameter 18 sentimeter dan tinggi 4 sentimeter.
  3. Dinginkan di dalam lemari es, sisihkan.
  4. Untuk isi pai, rebus air dan maizena sambil diaduk sampai meletup-letup.
  5. Tambahkan garam dan gula lalu aduk rata.
  6. Masukkan potongan white cooking chocolate dan selai.
  7. Aduk sampai larut dan tambahkan gelatin.
  8. Terus aduk hingga mendidih. Lalu angkat dan biarkan hangat.
  9. Tuang sedikit-sedikit ke dalam kocokan krim sambil diaduk perlahan.
  10. Tuangkan adonan di atas dasar pai yang sudah kamu buat tadi.
  11. Bekukan di dalam lemari es hingga mengeras.
  12. Untuk toping, panaskan krim kental.
  13. Tambahkan potongan dark cooking chocolate secukupnya, aduk sampai larut.
  14. Masukkan mentega tawar, aduk rata.
  15. Tuangkan di atas bahan isi. Masukkan lemari es hingga setengah beku.
  16. Hias dengan topping sesuai selera.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com