Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar 10 Rute Penerbangan Terpanjang, Ada Singapura-Newark AS

Kompas.com - 28/04/2020, 07:40 WIB
Nabilla Ramadhian,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Perusahaan data penerbangan Official Aviation Guide (OAG) merilis daftar rute penerbangan terpanjang tahun 2019 dalam laporan Busiest Routes 2020.

Mengutip Business Insider, Jumat (24/4/2020), daftar yang kerap berubah memiliki pendatang baru setiap tahunnya.

Hal ini tak lepas karena perkembangan teknologi pesawat serta dan maskapai penerbangan yang menjadi lebih ambisius terhadap jaringan rutenya.

Dalam daftar tahun ini, tujuh dari sepuluh rute berasal atau berakhir di Amerika Serikat (AS) dengan hampir seluruh penerbangan tersebut menyentuh Asia-Pasifik, kecuali satu penerbangan yang menuju Afrika Selatan.

Berikut daftar 10 rute penerbangan terpanjang yang dirilis oleh OAG:

1. Singapura dan Newark, AS

Rute terpanjang di dunia adalah rute milik Singapore Airlines yang berada di antara Singapura dan Newark, AS. Rute itu dibuka kembali pada 2018 menggunakan pesawat Airbus A350-900 XWB.

Rute Singaoura-Newarka membentang sepanjang 8.227 mil laut dan memiliki waktu tempuh hampir 19 jam dengan tiga kali makan disajikan selama penerbangan.

Singapore Airlines meninggalkan rute nonstop tersebut pada 2013. Namun mereka kembali membukanya setelah Airbus A350 yang hemat bahan bakar membuat rute layak secara finansial.

Pada 2019, total penerbangan yang dilakukan oleh Singapore Airlines adalah 728 penerbangan.

Baca juga: Kru Kabin Singapore Airlines Bantu Tenaga Medis di Rumah Sakit Covid-19

2. Doha, Qatar dan Auckland, Selandia Baru

Rute terpanjang dari maskapai di Timur Tengah, Qatar Airways, berada pada rute penerbangan antara Doha, Qatar dan Auckland, Selandia Baru dengan rute sepanjang 7.843 mil laut.

Penerbangan tersebu dioperasikan oleh pesawat Boeing 777-200LR. Waktu penerbangan terjadwal dalam rute tersebut mampu melebihi 18 jam.

Qatar Airways menerbangkan 721 pesawat pada rute tersebut pada 2019.

Baca juga: Qatar Airways Buka Penerbangan Khusus, WNI di Kuwait Bisa Manfaatkan untuk Kembali ke Indonesia

 

Pesawat Qantas AirwaysQantas Airways Pesawat Qantas Airways
3. Perth, Australia dan London, Inggris

Qantas Airways meluncurkan rute antara Perth, Australia dan London, Inggris pada 2018 menggunakan pesawat Boeing 787-9 Dreamliner.

Waktu penerbangan bervariasi pada 7.829 mil laut. Namun penerbangan bisa dijadwalkan selama hampir 18 jam.

Sebanyak 730 pesawat sudah diterbangkan pada 2019. Pelancong dari kota-kota di timur Australia seperti Sydney, Melbourne, dan Brisbane kini bisa terbang ke London dalam satu perhentian di negara yang sama.

Baca juga: Qantas Tangguhkan Semua Penerbangan pada Akhir Maret, Begini Cara Refund

4. Auckland, Selandia Baru dan Dubai

Auckland berada dalam jangkauan terjauh untuk beberapa maskapai penerbangan Timur Tengah termasuk Emirates.

Maskapai tersebut berlakukan rute tersebut pada 2016 menggunakan pesawat Airbus A380. Mereka telah menerbangkan 710 pesawat pada rute 7.664 mil laut pada 2019. Waktu tempuh bisa mencapai 17 jam dan 30 menit.

Baca juga: Masak Makanan Pesawat, Ini 3 Resep Inflight Meal Emirates

Pesawat tipe Airbus A380 pada maskapai penerbangan Singapore Airlines, (8/10/2013). SHUTTERSTOCK/RYAN FLETCHER Pesawat tipe Airbus A380 pada maskapai penerbangan Singapore Airlines, (8/10/2013).
5. Los Angeles, AS dan Singapura

Maskapai penerbangan Singapore Airlines memulai kembali rute nonstopnya antara Singapura dan Los Angeles, AS pada 2018 setelah menerima pesawat Airbus A350-900 XWB.

Sepanjang tahun 2019, mereka telah menerbangkan 1.034 pesawat pada rute 7.611 mil laut. Waktu penerbangan terjadwal berada di antara 17 dan 18 jam.

Baca juga: Bikin Terharu, Siswa Singapura Berterima Kasih Lewat Tarian pada Penerbangan Terakhir Singapore Airlines dari Selandia Baru

6. Houston, AS dan Sydney, Australia

Rute nonstop antara Houston, AS dan Sydney, Australia merupakan rute terpanjang maskapai penerbangan United Airlines. Rute tersebut diluncurkan pada 2018.

Rute 7.467 mil laut hanya 15 mil laut lebih panjang dari rute antara Sydney, Australia dan Dallas, AS yang dioperasikan Qantas Airways.

Dalam rute ini, United menerbangkan 530 pesawat Boeing 787-9 Dreamliner pada tahun 2019. Penerbangan tersebut dijadwalkan selama lebih dari 17 jam.

Baca juga: Ada Sambal Ulek di Buku Resep yang Diluncurkan United Airlines

 

FlyPink dari Qantas Airways, kampanye kesadaran kanker payudara dan prostat. DOK. Qantas/ Brent Winstone FlyPink dari Qantas Airways, kampanye kesadaran kanker payudara dan prostat.
7. Dallas, AS dan Sydney, Australia

Qantas Airways mengoperasikan penerbangan nonstop satu-satunya antara Dallas, AS dan Sydney, Australia menggunakan pesawat Airbus A380.

Maskapai penerbangan asal Australia tersebut mulai mengoperasikan rute tersebut pada 2011. Namun antara 2013 dan 2016, rute tersebut menjadi jadwal terpanjang di dunia.

Kurang dari satu dekade, rute tersebut turun ke peringkat tujuh karena adanya teknologi pesawat baru yang memungkinkan penerbangan yang lebih lama.

Pada 2019, rute 7.452 mil laut tersebut telah menerbangkan 636 pesawat yang biasanyadijadwalkan lebih dari 17 jam ke arah barat.

Baca juga: Qantas Lakukan Uji Coba Penerbangan Terpanjang Dunia

8. New York, AS dan Manilla, Filipina

Rute nonstop Philippine Airlines antara New York, AS dan Manilla, Filipina melihat tahun pertama layanan nonstop pada 2019 setelah debut pada akhir 2018.

Rute tersebut menggantikan layanan satu kali perhentian melalui Vancouver, Kanada.

Maskapai asal Filipina tersebut menggunakan pesawat Airbus A350 baru dalam rute 7.392 mil laut yang biasa dijadwalkan selama 16 jam dan 30 menit.

Baca juga: Philippine Airlines Beroperasi Mulai Mei, Termasuk Rute ke Indonesia

-- -
9. San Francisco, AS dan Singapura

Dua maskapai penerbangan yang saat ini bersaing dalam rute 7.330 mil laut adalah United Airlines dan Singapore Airlines.

United terbang melalui rute tersebut menggunakan Boeing 787 Dreamliner, sementara Singapore Airlines menggunakan Airbus A350 XWB. Waktu penerbangan dijadwalkan pada dua maskapai tersebut sekitar 16 jam dan 30 menit.

Rute tersebut adalah satu-satunya dalam daftar ini yang memiliki dua maskapai dengan hampir 2.500 diterbangkan melalui rute tersebut pada 2019.

Baca juga: United Airlines dan 8 Maskapai Terburuk di Dunia

10. Atlanta, AS dan Johannesburg, Afrika Selatan

Delta Air Lines mengoperasikan layanan harian di rute terpanjang tersebut. Pesawat terbesarnya, Boeing 777-200 dapat ditemukan pada rute ini.

Rute yang biasanya dijadwalkan lebih dari 16 jam dan 30 menit tersebut telah menerbangkan 713 pesawat melalui rute 7.329 mil laut.

Rute ini merupakan salah satu rute penerbangan nonstop yang ada antara AS dan Afrika Selatan, dan hanya dioperasikan oleh Delta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com