“Yang masak harus ada pengalaman (mengolah mi Hong Kong). Cara masak dan pengontrolan (kematangan mi) juga penting. Harus tahu cara masak biar tekstur tetap kental karena itu memengaruhi rasa,” tutur Jhonny.
Mi Hong Kong bisa dengan mudah kamu dapatkan di supermarket. Menurut Jhonny, kamu hanya perlu meminta “mi Hong Kong” dan nanti akan diarahkan ke produknya.
Namun sebelum kamu belanja mi tersebut, terdapat beberapa tips penyimpanan mi Hong Kong agar tekstur tetap kenyal dan awet.
“Waktu baru dibeli, mi bisa tahan hampir dua minggu kalau langsung dimasukkan ke dalam freezer. Kalau di chiller hanya lima hari. Kalau yang sudah jadi makanan bisa satu hari,” kata Jhonny.
Selain itu, kamu juga bisa rebus selama 10 detik terlebih dahulu menggunakan api besar dan air yang mendidih sesaat setelah membeli mi Hong Kong.
Kemudian, saring hingga kering dan goreng hingga warna mi menjadi kuning keemasan.
“Bisa disimpan di wadah tertutup atau tempat penyimpanan lain. Simpan di luar ruangan juga bisa (setelah direbus dan digoreng), tahan selama 4 – 5 hari,” ujar Jhonny.
“Habis beli kalau tidak direbus bisa langsung masukkan ke dalam chiller atau freezer. Kalau (setelah beli kemudian didiamkan) di suhu ruangan, sehari saja bisa jamuran dan mengeluarkan bau asam,” imbuhnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.