Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenangan Berkesan Generasi '90an akan McDonald's Sarinah Thamrin

Kompas.com - 08/05/2020, 18:28 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Media sosial dikejutkan dengan beredarnya kabar McDonald's Sarinah, Thamrin, Jakarta Pusat akan tutup mulai Minggu (10/5/2020) pukul 22.05 WIB. Setelah kurang lebih 29 tahun berdiri dan menjadi gerai pertama McDonald's di Indonesia.

Baca juga: McDonalds Sarinah Tutup: Reaksi Netizen hingga Alasan Penutupan

Bagi masyarakat Jakarta, khususnya yang menjadi bagian dari generasi '90an tentu mengenal gerai fenomenal yang dulunya terdapat patung paman Ronald duduk di atap gedung Sarinah.

Sebagian dari mereka bercerita tentang masa kecil menikmati makan, berburu mainan Happy Meal, bahkan ada juga yang mengalami kisah cinta di McDonald's Sarinah.

Baca juga: Punya Mainan Happy Meal Ini? Jangan Dibuang, Harganya Kini Bisa Jutaan Rupiah

Salah satu ceritanya datang dari Rinjani (24). Ia mengatakan punya banyak pengalaman masa kecil di McDonald's Sarinah bersama orangtuanya.

"Bokap gue kerja di daerah Jakarta Pusat dekat Sarinah. Tiap ikut ke kantornya, gue selalu harus kudu wajib beli es krim di McD Sarinah," kata Rinjani saat dihubungi Kompas.com, Jumat (8/5/2020).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Terlalu banyak cerita dan juga kenangan yang pernah kita lewati bersama di sini. Mulai dari berbagi kesedihan sampai kebahagiaan. McDonald's Sarinah - Thamrin menjadi McDonald's pertama di Indonesia dan hampir 30 tahun hadir untuk membagi kebahagiaan untuk semua. Atas permintaan manajemen gedung Sarinah melalui surat resmi tertanggal 30 April 2020, mereka akan melakukan renovasi dan akan melakukan perubahan strategi bisnis. Maka dengan sangat berat hati kami akan menutup pintu McDonald's Sarinah Thamrin secara permanen mulai Minggu 10 Mei 2020 jam 10:05 malam. Kami mengucapkan banyak terima kasih untuk segala momen kebersamaan yang tak akan terlupakan di #McDSarinah. ????????????

A post shared by McDonald's Indonesia (@mcdonaldsid) on May 7, 2020 at 10:44am PDT

Saat itu, ia bahkan sempat menangis meminta perayaan ulang tahun dirinya dirayakan di McDonald's Sarinah.

Namun, ia harus mengurungkan impiannya tersebut lantaran orangtuanya tak mengizinkan karena jarak rumah yang terlalu jauh dari Sarinah.

"Gue sampe nangis minta ulang tahun gue dulu dirayain di sana, tapi enggak dikasih. Kejauhan, rumah gue kan di Halim, kasian ntar teman-teman gue nyamperinnya hahaha," kenangnya sembari tertawa.

Kisah kenangan memori masa kecil Rinjani di McDonald's Sarinah, tak sampai di situ. Seperti kebanyakan anak-anak pada masanya, hampir semua ingin berfoto bersama maskot McDonald's yaitu paman Ronald.

Namun Rinjani mengaku takut dengan maskot tersebut, kata dia, saat hendak berfoto, patung paman Ronald tampak bergerak.

"Nah itu dia, gue takut foto bareng dia. Soalnya dulu waktu itu pas gue duduk, si patungnya bergerak," terangnya.

Ia juga mengaku sering membeli Happy Meal untuk mendapatkan mainan khas McDonald's di sana.

Berlanjut ke masa remaja, Rinjani juga mengaku pernah mengalami kisah percintaan di McDonald's Sarinah.

Baca juga: Kisah di Balik Berdirinya McDonalds Pertama Indonesia di Sarinah

"Gue dulu pacaran sama anak Trax di situ," katanya.

Kisah lainnya juga datang dari Syarifah (21), warga Pasar Minggu yang pernah mampir ke McDonald's Sarinah setelah mengantri menonton film di Institut Francais Indonesia (IFI) Thamrin.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com