Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Makanan Legendaris di Jakarta, Sekarang Bisa Diantar ke Rumah

Kompas.com - 16/05/2020, 11:08 WIB
Yana Gabriella Wijaya,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bulan Ramadhan kali ini terasa berbeda dengan tahun sebelumnya.

Pemberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) membuat momen berbuka puasa di rumah makan tak ada lagi tahun ini.

Namun, dengan adanya kampanye sosial #TerhubungDariRumah progam 'Jajan Ramadhan dari Rumah', kamu bisa memesan makanan dari rumah makan favoritmu.

Bukan hanya di Ibu Kota, 'Jajan Ramadhan dari Rumah' juga menawarkan makanan dari rumah makan di JaBoDeTaBek.

Kampanye sosial ini merupakan suatu gerakan dari Kompas Gramedia dalam memenuhi kebutuhan masyarakat di situasi pandemi Covid-19.

Selain itu kamu juga bisa mengobati rasa kangen menjajal kuliner lokal dan membantu usaha makanan setempat.

Jangan khawatir, 'Jajan Ramadhan dari Rumah' mengandeng mitra tujuh rumah makan legendaris yang ada di JaBoDeTaBek.

Klik link di sini: https://terhubungdarirumah.com/jajandarirumah 

Berikut tujuh rumah makan legendaris yang bisa kamu pesan dari #TerhubungDariRumah program 'Jajan Ramadhan dari Rumah':

 

1. Soto Betawi H Ma'Ruf

Soto betawi hangat, gurih, berisi nan legendaris bisa kamu pesan di 'Jajan Ramadhan dari Rumah'.

Rumah Makan Soto Betawi Haji Ma'ruf merupakan rumah makan legendaris di Jakarta yang menyajikan soto dengan rasa otentik khas Betawi.

Baca juga: 4 Makanan Wajib Coba di Soto Betawi Haji Maruf, Ada Laksa Betawi yang Langka 

Soto betawi ini berbeda dengan soto betawi kebanyakan. Rasanya sederhana tetapi dalam semangkok soto betawi terdiri dari banyak daging dan jeroan.

Selain itu, kuah soto dari Soto Betawi Haji Ma’ruf merupakan kuah santan yang dicampur susu membuat soto ini istimewa. 

Rasa creamy santan dan susu, sangat dominan. Bumbu yang digunakan juga terbilang royal, sehingga rasa kuah semakin mantap.

Selain soto betawi, kamu juga bisa memesan sate kambing dan sate sapi yang dilengkapi dengan bumbu kacang. Harga semangkuk soto dari Soto Betawi Haji Ma’ruf dihargai mulai Rp 45.000.

2.  Sate Apjay

Kamu bisa memesan Sate Apjay di 'Jajan Ramadhan dari Rumah'. Sate yang berlokasi di Panglima Polim menghadirkan sajian sate yang khas dan nikmat.

Baca juga: Kangen Kuliner Nusantara Saat Ramadhan di Australia, Warga Indonesia Ini Rela Berburu Sate Padang Enak di Lakemba

Sate Apjay khusus mengunakan daging ayam bagian dada. Jadi saat kamu menyantap sajian ini, kamu akan merasakan daging ayam yang padat dan berserat tapi tetap empuk. 

Kamu bisa memesan di 'Jajan Ramadhan dari Rumah' varian menu lain bukan hanya sate taichannya saja.

Kamu juga bisa menyicipi sate campur ayam. Harga 10 tusuk sate taichan dari Sate Apjay dihargai mulai Rp 35.000.

Bebek Palupi kuliner nasi bebek dari Surabaya. terletak di jalan Rungkut Raya. KOMPAS.com / Gabriella Wijaya Bebek Palupi kuliner nasi bebek dari Surabaya. terletak di jalan Rungkut Raya.

3. Bebek Palupi Surabaya

Siapa yang tidak tergiur dengan bebek goreng khas Surabaya ini. Kulit bebek yang super garing melingkupi daging bebek yang empuk dan juicy.

Baca juga: Berburu Bebek Goreng di Surabaya, Ini 4 Pilihan Kedai Nasi Bebek

Bebek Palupi Surabaya yang ada di Bekasi ini juga bisa kamu order lewat 'Jajan Ramadhan dari Rumah'.

Jangan lupa untuk menyantap Bebek Palupi Surabaya dengan nasi hangat dan aneka sambal seperti sambal hijau, sambal bawang, dan lain-lain.

Seporsi bebek goreng dan nasi dihargai mulai Rp 30.000.

4. Soto Madura Cak Kosim

Segarnya soto memang nikmat saat disantap ketika berbuka puasa. Restoran yang berada di Jalan Jalur Sutera, Tangerang ini menghidangkan soto khas Madura dengan kuah kuning.

Isian berupa bihun, irisan kubis, potongan daging atau ayam, dan telur rebus.

Tak ketinggalan koya yang terbuat dari remahan kerupuk udang juga menambah cita rasa dalam semangkuk soto di Soto Madura Cak Kosim.

Baca juga: 10 Makanan yang Menghangatkan Tubuh saat Musim Hujan, Soto hingga Rawon

Soto Madura Cak Kosim menghadirkan menu soto, rawon, dan pecel Blitar di 'Jajan Ramadhan dari Rumah'.

Untuk Soto Istimewa ayam dari Soto Madura Cak Kosim dapat dibeli seharga Rp 40.700.

 

5. Otak-otak Asli Lookie

Kudapan satu ini ternyata juga 'ngangeni'. Kamu bisa menikmati Otak-otak Asli Lookie dalam layanan pesan antar 'Jajan Ramadhan dari Rumah'.

Kamu akan menemukan ragam sajian otak-otak dan siomay ikan dari tempat makan otak-otak legendaris di kawasan Petojo yang berdiri sejak 1975.

Harga satu pack siomay ikan Bandung adalah Rp 40.000.

Baca juga: Cek Tingkat Kematangan Ikan Goreng dengan Teknik Ini

ILUSTRASI BakmiShutterstock ILUSTRASI Bakmi

6. Bakmi Amoy

Para pencinta bakmi bisa memesan Bakmi Amoy yang legendaris ini di 'Jajan Ramadhan dari Rumah'.

Bakmi yang sudah melayani masyarakat Jakarta sejak 1981 ini menyediakan menu Bakmi Ayam dengan olahan sayur dan daging ayam nan nikmat.

Baca juga: 8 Bakmi Ayam Legendaris di Jakarta, Cocok untuk Wisata Kuliner

Kamu bisa mendapatkan paket berisi lima bakmi ayam dari Bakmi Amoy dengan harga Rp 100.000.

7. Ayam Goreng Warung Doyong

Ayam Goreng Warung Doyong menyediakan paket ayam kuning dan nasi paket dengan bumbu rempah yang menggugah selera.

Rumah makan yang terletak di kawasan Bogor ini menawarkan harga Rp 100.000 untuk lima potong ayam kuning.

Di masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) ini kamu bisa memesan makanan legendaris ini melalui layanan pesan antar 'Jajan Ramadhan dari Rumah', klik link berikut https://terhubungdarirumah.com/jajandarirumah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com