Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Taman Safari Bogor Buka Lagi, Ada Diskon Harga Tiket

Kompas.com - 17/06/2020, 16:06 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Ni Luh Made Pertiwi F.

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Taman Safari Bogor kembali membuka operasionalnya pada 15 Juni 2020, setelah kurang lebih tiga bulan penutupan akibat pandemi Covid-19.

Tempat wisata ini juga sudah mulai dikunjungi meski masih dalam tahap uji coba. Humas Taman Safari Bogor, Yulius H Suprihardo mengatakan, dalam tahap uji coba ini TSB memberikan pengurangan harga tiket karena tak semua wahana dibuka untuk kunjungan.

Baca juga: Taman Safari Ajak Masyarakat Bantu Satwa Lewat Donasi #KitaCintaSatwa

"Wahana permainan masih tutup, waterpark tutup. Karena wahananya berkurang jadi kita turunkan harganya yang tadinya pengunjung umum membayar Rp 230.000 menjadi Rp 200.000," kata Yulius saat dihubungi Kompas.com, Rabu (17/6/2020).

Yulius menerangkan, TSB hanya membuka tiga pertunjukkan untuk umum yaitu pertunjukan koboi, serta penerbangan burung pemangsa dan aneka satwa atau various animal.

Ia menambahkan, pengunjung harus menjaga jarak di tempat duduk pertunjukkan.

"Sebelum masuk ke pertunjukkan, pengunjung juga diperiksa suhunya," ujarnya.

Terkait protokol kesehatan, TSB telah menerapkan beberapa aturan di antaranya membatasi kapasitas kunjungan yaitu 20 persen dari biasanya, menyediakan tempat cuci tangan di beberapa area, dan wajib mengenakan masker bagi seluruh pengunjung maupun petugas.

Sementara itu, petugas juga diwajibkan menggunakan sarung tangan dan face shield.

Yulius menjelaskan protokol kesehatan juga diterapkan pada peraturan pengunjung yang wajib menggunakan kendaraan pribadi.

Baca juga: Taman Safari Bogor Dibuka 15 Juni, Semua Karyawan di-Rapid Test

Kendaraan pribadi pengunjung pun juga akan disemprot disinfektan ketika masuk dan keluar TSB.

"Juga tentunya jaga jarak, bagian informasi kami juga selalu mengingkatkan agar pengunjung selalu mengenakan masker," terangnya.

Usman memberi pakan tapir di Taman Safari Bogor, Sabtu (9/5/2020). Selama penutupan karena adanya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dampak penyebaran Covid-19, Taman Safari Bogor tetap melakukan pemeliharaan, perawatan kesehatan dan pemberian pakan pada satwa.KOMPAS.COM/KRISTIANTO PURNOMO Usman memberi pakan tapir di Taman Safari Bogor, Sabtu (9/5/2020). Selama penutupan karena adanya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dampak penyebaran Covid-19, Taman Safari Bogor tetap melakukan pemeliharaan, perawatan kesehatan dan pemberian pakan pada satwa.
Selain itu, Yulius mengatakan waktu operasional TSB mengalami pengurangan selama satu jam yaitu loket dibuka mulai pukul 08.30-16.00 WIB.

"Biasanya kan sampai pukul 17.00 WIB, sekarang loket terakhirnya jadi pukul 16.00 WIB," jelasnya.

Beli tiket online dan bayar dengan kartu

Yulius mengimbau para pengunjung untuk melakukan pemesanan tiket TSB melalui online di www.tamansafari.com

Ketika pengunjung tiba di TSB, kata dia, akan dilakukan pemeriksaan suhu tubuh, dan diwajibkan mengenakan masker.

Setelah itu, pengunjung akan tiba di loket dan disarankan melakukan pembayaran menggunakan kartu ATM atau cashless untuk menghindari pembayaran uang kertas.

"Namun kalau bawa uang kertas tidak apa, kalau memang enggak bawa kartu ATM," terangnya.

Boleh naik kendaraan pribadi ke Taman Panda

Yulius juga menambahkan, ada peraturan baru yaitu pengunjung diizinkan masuk ke area Taman Panda dengan menggunakan mobil pribadi.

"Sebelumnya kan itu harus pakai bus, karena terkait dengan pembatasan itu jadi kita berikan kemudahan untuk menggunakan mobil pribadi," jelasnya.

Wahana panda sendiri sudah dapat dikunjungi oleh masyarakat sejak pembukaan TSB 15 Juni kemarin.

Selain Taman Panda, wahana lainnya yang telah buka di antaranya Safari Journey, dan Baby Zoo.

Para pengunjung juga tidak diperbolehkan berfoto di wahana Baby Zoo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Wahana dan Kolam Renang di Kampoeng Kaliboto Waterboom Karanganyar

Wahana dan Kolam Renang di Kampoeng Kaliboto Waterboom Karanganyar

Jalan Jalan
Gunung Ruang Meletus, AirAsia Batalkan Penerbangan ke Kota Kinabalu

Gunung Ruang Meletus, AirAsia Batalkan Penerbangan ke Kota Kinabalu

Travel Update
Kampoeng Kaliboto Waterboom: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kampoeng Kaliboto Waterboom: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Aktivitas Wisata di The Nice Garden Serpong

Jalan Jalan
Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Delegasi Dialog Tingkat Tinggi dari China Akan Berwisata ke Pulau Padar Labuan Bajo

Travel Update
The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

The Nice Garden Serpong: Tiket Masuk, Jam Buka, dan Lokasi

Jalan Jalan
Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Cara ke Sukabumi dari Bandung Naik Kendaraan Umum dan Travel

Travel Tips
Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Pengembangan Bakauheni Harbour City di Lampung, Tempat Wisata Dekat Pelabuhan

Travel Update
Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Asita Run 2024 Digelar di Bali Pekan Ini, Terbuka untuk Turis Asing

Travel Update
13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

13 Telur Komodo Menetas di Pulau Rinca TN Komodo pada Awal 2024

Travel Update
Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja 'Overtime' Sopir Bus Pariwisata

Tanggapan Kemenparekraf soal Jam Kerja "Overtime" Sopir Bus Pariwisata

Travel Update
Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

Tip Jalan-jalan Jenius ke Luar Negeri, Tukar Mata Uang Asing 24/7 Langsung dari Aplikasi

BrandzView
Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Vietnam dan China Siap Bangun Jalur Kereta Cepat Sebelum 2030

Travel Update
Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Libur Lebaran, Tren Kunjungan Wisatawan di Labuan Bajo Meningkat

Travel Update
ASDP Catat Perbedaan Tren Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024 Merak-Bakauheni

ASDP Catat Perbedaan Tren Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024 Merak-Bakauheni

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com