Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pendakian Gunung Sindoro via Alang-alang Sewu Dibuka, Taati Protokol Kesehatannya

Kompas.com - 22/07/2020, 16:18 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Menyambut adaptasi new normal, beberapa gunung mulai membuka kembali jalur pendakiannya. Pembukaan tersebut masih dalam tahap uji coba.

Salah satu gunung yang baru-baru ini membuka kembali jalur pendakiannya adalah Gunung Sindoro.

Gunung Sindoro sudah membuka jalur pendakian via Alang-alang Sewu sejak Sabtu (18/7/2020).

Hal tersebut disampaikan melalui akun Instagram resmi basecamp Pecinta Alam Jelajah Rimba Sindoro (Pajero) @pajero.sindoro, selaku pengelola jalur pendakian via Alang-alang Sewu.

Baca juga: Wisata ke Bukit Waruwangi Serang, Bisa Trekking di Gunung Rangkong

Dalam pengumuman resmi Pajero menjelaskan, pembukaan kembali jalur pendakian via Alang-alang Sewu diputuskan berdasarkan hasil rapat pengelola basecamp Pajero yang menindaklanjuti surat rekomendasi Pemerintah Daerah Wonosobo Nomor 556/476 Tanggal 14 Juli 2020.

Adapun surat tersebut terkait pembukaan wisata minat khusus pendakian Gunung Sindoro dalam fase uji coba di masa tatanan normal baru.

"Pendakian Gunung Sindoro via Alang-Alang Sewu kembali dibuka mulai hari Sabtu tanggal 18 Juli 2020," tulis surat pengumuman tersebut.

Surat ini juga menuliskan dan mengatur pendakian hanya diizinkan bagi orang yang berasal dari wilayah Jawa Tengah atau dalam arti memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) Jawa Tengah.

Baca juga: 5 Jalur Pendakian Gunung Prau yang Buka pada Tahap Uji Coba

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com