Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ragunan Tambah Kapasitas Pengunjung Jadi 2000 Orang Selama Pandemi

Kompas.com - 01/08/2020, 19:02 WIB
Kahfi Dirga Cahya

Penulis

Aturan lainnya, pengunjung harus mengenakan masker dan membawa cairan cuci tangan (hand sanitizer) sendiri. Sebelum masuk diwajibkan mengukur suhu tubuh dan mencuci tangan.

Pengujung tidak dibolehkan membawa anak berusia di bawah 10 tahun dan lansia di atas 65 tahun.

"Aturan protokol kesehatan masih terus kita terapkan sampai sekarang agar pengunjung tetap aman dan sehat selama berwisata," kata Ketut.

Baca juga: Kata Ragunan soal Anak-anak dan Ibu Hamil Tidak Boleh ke Kebun Binatang

Taman Margasatwa Ragunan yang merupakan lembaga konservasi alam di Ibu Kota Jakarta, tepatnya di Kota Administrasi Jakarta Selatan itu memiliki luas 147 hektare serta koleksi satwa sebanyak 2.288 ekor dan jumlah pohon kurang lebih 50.000 pohon.

Pengunjung yang hendak berlibur di masa pandemi Covid-19 dapat melakukan pendaftaran daring di loket yang dibuka dari pukul 08.00 sampai 12.00 WIB.

Jam operasional kunjungan di Ragunan juga dibatasi mulai dibuka pukul 08.00 sampai dengan 13.00 WIB.

Selama libur Idul Adha 2020, lanjut Ketut, jumlah pengunjung Ragunan normal, tidak ada target peningkatan kunjungan dan pengunjung diimbau untuk menerapkan protokol kesehatan dengan baik.

"Aturan tetap sama, kita terapkan protokol kesehatan ketat agar masyarakat yang berkunjung tetap sehat dan aman," kata Ketut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com