Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benarkah Anak-anak Bisa Gratis Menginap di Hotel?

Kompas.com - 07/08/2020, 08:10 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi

Terkait sarapan, di hotel Ibis dan Ibis Budget, anak-anak tersebut bisa menikmati diskon 50 persen.

Selain itu, untuk dua anak di bawah usia 16 tahun yang menginap di hotel Ibis Styles, akan mendapatkan akomodasi gratis dan sarapan bagi yang berbagi kamar dengan orangtuanya.

Namun pihak Ibis menjelaskan, kebijakan ini tergantung partisipasi hotel. Oleh karena itu, sebaiknya para orangtua menghubungi langsung hotel yang bersangkutan.

Baca juga: Hotel di Indonesia Masuk Daftar 25 Hotel Terbaik di Dunia

Kemudian hotel dalam jaringan OYO Rooms, memiliki kebijakan, setiap tamu yang menginap bersama satu anak berusia hingga 5 tahun gratis tanpa menggunakan kasur tambahan.

Pihak OYO juga menuliskan akan ada biaya untuk sarapan yang tetap berlaku untuk anak.

Kebijakan ini dibuat karena dalam poin nomor satu tertulis, tamu utama harus berusia minimal 18 tahun agar dapat melakukan check in ke hotel.

Sementara itu, tamu di bawah usia 18 tahun harus ditemani oleh orang dewasa.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com