Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Umbul Ponggok di Klaten, Wisata Bawah Air yang Instagramable

Kompas.com - 08/08/2020, 07:07 WIB
Nabilla Ramadhian,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Kini, tempat wisata yang Instagramable tidak hanya terbatas pada tempat wisata yang berada di darat saja, tetapi juga wisata bawah air.

Saat berlibur ke Kabupaten Klaten, wisatawan bisa coba berkunjung ke Umbul Ponggok yang sempat dipromosikan oleh Presiden RI Joko Widowo pada 2018.

Umbul Ponggok menawarkan beberapa aktivitas kepada wisatawan, salah satunya adalah berfoto dengan ikan dan beberapa properti menarik.

Baca juga: Umbul Ponggok, Bunaken van Klaten

Tempat wisata ini terbilang cukup berbeda dari kolam renang pada umumnya. Airnya berasal langsung dari mata air. Dasar kolamnya pun memiliki pasir, karang, hingga berbagai jenis ikan.

Meski dipenuhi ikan, air di Umbul Ponggok tidak amis karena airnya terus mengalir. Wisatawan yang masuk ke dalam kolam bisa menemui beberapa spot foto menarik.

Wahana baru di Umbul Ponggok, Kecamatan Polanharjo, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah. TRIBUN JOGJA/ANGGA PURNAMA Wahana baru di Umbul Ponggok, Kecamatan Polanharjo, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

Memang, pengelola menaruh beberapa benda unik di dalam kolam, seperti motor klasik C70, sepeda onthel, meja makan, kursi santai, televisi, hingga laptop. Barang-barang bisa disewa untuk sesi foto.

Salah satu spot foto yang kerap digandrungi wisatawan adalah tempat duduk ala taman yang dipenuhi dekorasi bunga berbentuk hati.

Bisa menyelam bersama ikan

Selain bisa berfoto ria bersama ikan dan beberapa properti yang telah disediakan, wisatawan juga bisa snorkeling dan diving di Umbul Ponggok.

Wisatawan tidak perlu khawatir jika tidak memiliki peralatan menyelam. Sebab, mengutip situs resminya, pihak tempat wisata menyewakan beberapa perlengkapan.

Untuk snorkeling, pengunjung bisa menyewa pelampung, kaki katak, dan masker khusus snorkeling.

Pengunjung Umbul Ponggok di Kecamatan Polanharjo, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, menyewa jasa warga setempat yang berprofesi sebagai fotografer bawah air, Minggu (14/8/2016).KOMPAS/FERGANATA INDRA RIATMOKO Pengunjung Umbul Ponggok di Kecamatan Polanharjo, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, menyewa jasa warga setempat yang berprofesi sebagai fotografer bawah air, Minggu (14/8/2016).

Jika ingin diving, mereka bisa menyewa tabung oksigen, kaki katak, wet suit, dan kacamata selam.

Saat menyelam, beberapa ikan yang akan dilihat wisatawan berenang ke sana kemari, antara lain adalah ikan mas, bawal, koi, dan ikan hias lainnya.

Umbul Ponggok belum buka saat new normal

Menurut informasi terbaru, obyek wisata Umbul Ponggok masih ditutup hingga waktu yang belum ditentukan.

Meski begitu, tempat wisata tersebut merupakan salah satu dari sejumlah tempa twisata yang dianggap sudah siap dibuka kembali.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Disparbudpora) Kabupaten Klaten Sri Nugroho mengatakan, pihaknya masih menunggu arahan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com